SAMPANG || KLIKMADURA – Baznas Tanggap Bencana (BTB) Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur sigap turun lapangan di tengah intensitas air yang semakin tinggi. Mereka membantu warga terdampak genangan air dan membantu lalu lalang kendaraan.
Saiful Bahar selaku Koordinator Baznas Tanggap Bencana Sampang mengatakan, pihaknya turut membantu lalu lalang pengendara agar lolos dari banjir. Lokasi operasi di sekitar Jalan Raya Desa Panggung, Kecamatan/Kabupaten Sampang.
Selain membantu arus lalu lintas, ada beberapa langkah yang dilakukan Baznas Tanggap Bencana. Di antaranya, distribusi bantuan, mendirikan dapur umum dan penggalangan donasi yang nantinya akan diberikan kepada warga terdampak banjir.
“Semoga yang kami lakukan bisa membantu dan meringankan beban masyarakat terdampak banjir,” harapnya.
Sementara itu, Ahmad Jailani selaku Komandan Baznas Tanggap Bencana mengaku berkomitmen membantu warga terdampak bencana.
Bahkan, pihaknya berkolaborasi dengan BPBD, TAGANA, FPRB untuk selalu siap melakukan pertolongan pertama kepada warga terdampak bencana tersebut.
”Kami terus memantau situasi di lapangan, dan membantu semampu kami memenuhi kebutuhan warga terdampak,” katanya.
Jailani juga meminta masyarakat terus waspada dan mengikuti arahan dari petugas. Harapannya, dampak dari banjir musiman itu tidak semakin luas.
”Yang tidak kalah penting juga, kita harus menjaga kebersihan lingkungan untuk meminimalisir terjadinya banjir,” tandasnya. (pri/diend)