HMI Komisariat UTM Minta Dinas P3AP2KB Bangkalan Ikut Andil Mengawal Kasus Een Jumianti

- Jurnalis

Jumat, 6 Desember 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

HMI Komisariat Hukum UTM foto bersama perwakilan Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan KB (P3AP2KB) Bangkalan, Kamis (5/12/2024).

HMI Komisariat Hukum UTM foto bersama perwakilan Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan KB (P3AP2KB) Bangkalan, Kamis (5/12/2024).

BANGKALAN || KLIKMADURA – Mahasiswa secara massif mengawal kasus dugaan pembunuhan dan pembakaran jenazah mahasiswa Prodi MSP, Fakultas Pertanian, UTM atas nama Een Jumianti. Seluruh stakeholder terkait diminta ikut serta mengawal kasus tersebut.

HMI Komisariat UTM bergeriliya mendatangi sejumlah instansi untuk mendorong agar ikut mengawal kasus tersebut. Setelah sempat mendatangi Mapolres Bangkalan, para mahasiswa Insan Cita itu menggelar audiensi dengan Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan KB (P3AP2KB) Bangkalan, Kamis (5/12/2024).

Ketua Umum HMI Komisariat Hukum, UTM, Malik Fahad mengatakan, kedatangannya ke Dinas P3AP2KB Bangkalan dalam rangka mendorong agar instansi tersebut juga ikut mengawal kasus yang menimpa Een Jumianti. Termasuk, harus ada upaya pemulihan psikologis terhadap keluarga korban.

Baca juga :  Viral Mahasiswa Aniaya Kekasih, UTM Lakukan Investigasi dan Siapkan Sanksi Tegas

“Kami meminta Dinas P3AP2KB Bangkalan ikut andil mengawal keadilan bagi korban pembunuhan dan pembakaran. Kami juga meminta agar digencarkan pencegahan kekerasan terhadap anak di lingkungan kampus dan pesantren agar kejadian serupa tidak terulang lagi,” kata Malik.

Bahrulloh, Sekum HMI Komisariat Hukum menambahkan, di samping berjalannya proses hukum yang ditangani Polres Bangkalan, Dinas P3AP2KB juga harus melakukan langkah kongkret terhadap keluarga korban.

” Dinas P3AP2KB Bangkalan harus bergerak masif dan memberikan langkah kongkret terhadap keluarga korban mulai dari rehabilitasi, pendampingan psikis dan bantuan secara materiil,” katanya.

Baca juga :  Hasil Kajian Strategis HMI Bangkalan, Pelaku Pembunuhan-Pembakaran Mahasiswi UTM Harus Dijerat Pasal Pembunuhan Berencana

Bahrul juga meminta agar Dinas P3AP2KP Bangkalan intens berkomunikasi dengan para pihak agar kasus tersebut terselesaikan dengan baik dan profesional.

“HMI akan terus bersinergi dan berkolaborasi dengan semua pihak untuk menciptakan masyarakat adil makmur yang diridhoi Allah SWT dalam hal ini menciptakan keadilan untuk almarhumah Een Jumianti, yang dibunuh secara keji oleh kekasihnya,” pungkasnya. (pen)

Berita Terkait

Di Tengah Keterbatasan Ruang Kelas, TK PGRI 1 Lomaer Bertekad Lahirkan Generasi Berkualitas
Beredar Foto Bupati Bangkalan Lukman Hakim Pakai Baju Doreng Retreat, Membangkang Megawati?
Selamat! Pemred Klik Madura Resmi Bergelar Magister Sains, Lulus 3 Semester dengan Predikat Cumlaude
Usai Ditetapkan sebagai Bupati-Wabup Bangkalan Terpilih, Lukman-Fauzan Komitmen Lawan Korupsi
Marak Aksi Begal di Kawasan Jembatan Suramadu, Paguyuban Pemuda Bangkalan Minta Kapolres Turun Tangan
Kerap Terjadi Kasus Pembunuhan, HMI Bangkalan Sebut Kecamatan Galis Darurat Keamanan
Angkut Puluhan Penumpang, Bus AKAS Tujuan Surabaya – Sumenep Alami Rem Blong di Blega
Sebut Penjual Es Teh Goblok, HMI Bangkalan Minta Presiden Prabowo Copot Gus Miftah

Berita Terkait

Senin, 24 Februari 2025 - 01:38 WIB

Di Tengah Keterbatasan Ruang Kelas, TK PGRI 1 Lomaer Bertekad Lahirkan Generasi Berkualitas

Minggu, 23 Februari 2025 - 09:48 WIB

Beredar Foto Bupati Bangkalan Lukman Hakim Pakai Baju Doreng Retreat, Membangkang Megawati?

Rabu, 19 Februari 2025 - 15:52 WIB

Selamat! Pemred Klik Madura Resmi Bergelar Magister Sains, Lulus 3 Semester dengan Predikat Cumlaude

Jumat, 7 Februari 2025 - 05:34 WIB

Usai Ditetapkan sebagai Bupati-Wabup Bangkalan Terpilih, Lukman-Fauzan Komitmen Lawan Korupsi

Rabu, 8 Januari 2025 - 09:34 WIB

Marak Aksi Begal di Kawasan Jembatan Suramadu, Paguyuban Pemuda Bangkalan Minta Kapolres Turun Tangan

Berita Terbaru