Bupati Sumenep Achmad Fauzi Punya Koleksi Kendaraan Senilai Rp 1,6 Miliar, Dari Nissan Elgrand2 hingga Marcedes Benz

- Jurnalis

Minggu, 16 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP || KLIKMADURA – Koleksi kendaraan Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo bikin mata melongo. Jika dikalkulasi, total nilai koleksi alat transportasi tersebut mencapai Rp 1.644.500.000.

Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang dirilis Komisi Pemberatasan Korupsi (KPK), ada tiga unit kendaraan yang dimiliki Achmad Fauzi.

Perinciannya, mobil Marcedes Benz E 250. Kendaraan roda empat jenis sedan itu keluaran tahun 2012 dengan harga Rp 300 juta.

Kemudian, monil Nissan Elgrand2 jenis minibus tahun 2014. Harga kendaraan mewah tersebut juga senilai Rp 300 juta.

Baca juga :  Sama-sama Ketua Partai, Duet Achmad Fauzi - Moh. Hosni di Pilkada Sumenep Diyakini Tak Terkalahkan

Achmad Fauzi juga tercatat memiliki mobil Marcedes Benz E 400 tahun 2014 dan Marcedes Benz SLK 250 tahun 2013. Masing-masing kendaraan tersebut seharga Rp 500 juta.

Pria yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Sumenep itu juga memiliki mobil Daihatsu jenis minibus tahun 2007 dengan harga Rp 40 juta.

Koleksi kendaraan terakhir yang dimiliki Fauzi yakni sepeda motor Honda tahun 2010. Harganya, hanya Rp 4,5 juta. Seluruh koleksi kendaraan tersebut tercatat sebagai hasil sendiri.

Berdasarkan pengumuman LHKPN KPK yang disampaikan pada 25 Maret 2024 atau periodik 2023 tersebut, total kekayaan Achmad Fauzi mencapai Rp 14.130.331.101.

Baca juga :  Tiga Jabatan Strategis Tak Miliki Pejabat Definitif, Dewan Minta Eksekutif Tidak Asal Pilih

Kekayaan tersebut terdiri dari tanah dan bangunan senilai Rp 12.215.050.000, alat transportasi dan mesin senilai Rp 1.644.500.000.

Kemudian, harta bergerak lainnya sebesar Rp 195.000.000. Lalu, kas atau setara kas senilai Rp 388.511.204.

Achmad Fauzi juga tercatat memiliki hutang senilai Rp 312.730.103. Dengan demikian, total harta kekayaan yang dimiliki sebesar Rp 14.130.331.101. (*)

Berita Terkait

Bacakan Pledoi, Terdakwa Kasus Kekerasan Terhadap ODGJ Menitiskan Air Mata
Resmi! PT. Puri Cendana Indah Umumkan Pengalihan Seluruh Saham Kepada Pihak Ketiga
Jong Sumekar Nilai Pilkada Langsung Belum Sehat, Wacana Pemilihan Lewat DPRD Patut Dipertimbangkan
Rekonstruksi Dugaan Pengeroyokan ODGJ Sapudi Ungkap Fakta Baru, Terdakwa Ternyata Dicekik
Jembatan Utama di Pulau Giligenting Ambruk Sejak 8 Desember, Warga Pertanyakan Tanggung Jawab Pemdes
Puluhan Tahun Dibiarkan Rusak oleh Pemerintah, Warga Sapudi Gotong Royong Perbaiki Jalan
Audiensi Warga Sapudi Soal Replacement Pelabuhan Berujung Kekecewaan, UPP Kelas III Dinilai Cuci Tangan
Raih Dukungan Mayoritas, KH Md Widadi Rahim Pimpin NU Sumenep Periode 2025–2030

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 10:26 WIB

Bacakan Pledoi, Terdakwa Kasus Kekerasan Terhadap ODGJ Menitiskan Air Mata

Selasa, 13 Januari 2026 - 04:33 WIB

Resmi! PT. Puri Cendana Indah Umumkan Pengalihan Seluruh Saham Kepada Pihak Ketiga

Sabtu, 10 Januari 2026 - 03:41 WIB

Jong Sumekar Nilai Pilkada Langsung Belum Sehat, Wacana Pemilihan Lewat DPRD Patut Dipertimbangkan

Rabu, 24 Desember 2025 - 12:35 WIB

Rekonstruksi Dugaan Pengeroyokan ODGJ Sapudi Ungkap Fakta Baru, Terdakwa Ternyata Dicekik

Rabu, 24 Desember 2025 - 06:51 WIB

Jembatan Utama di Pulau Giligenting Ambruk Sejak 8 Desember, Warga Pertanyakan Tanggung Jawab Pemdes

Berita Terbaru