Anggota AJP Saling Serang, Mantan Ketua Alami Cidera Lengan

- Jurnalis

Minggu, 12 Januari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anggota AJP foto bersama sebelum bermain paint ball di tamam wisata Segorosewu, Pandaan, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.

Anggota AJP foto bersama sebelum bermain paint ball di tamam wisata Segorosewu, Pandaan, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.

PASURUAN || KLIKMADURA – Anggota Aliansi Jurnalis Pamekasan (AJP) terlibat aksi saling serang dalam permainan paint ball, Minggu (12/1/2024). Kegiatan tersebut merupakan penutup workshop literasi yang digelar di taman wisata Segorosewu, Pandaan, Kabupaten Pasuruan.

Sebelum bermain paint ball, para kuli tinta itu berdiskusi membahas berbagai potensi yang ada di Kota Gerbang Salam. Mulai dari tembakau, batik, pendidikan dan berbagai potensi lain.

Diskusi tersebut sebagai langkah awal dalam penyusunan buku yang tema besarnya disepakati “Pamekasan Mencari Identitas”. Diskusi tersebut berlangsung sangat serius.

Masing-masing jurnalis menyampaikan ide dan gagasannya mengenai konten apa saja yang akan dimasukkan dalam buku itu. Para senior AJP seperti Esa Arif, KH. Ghazy Mujtaba, Ahmad Soleh, Moh. Zuhri dan Samsul Arifin juga aktif menyampaikan gagasan.

“Tema besar buku yang akan disusun adalah Pamekasan Mencari Identitas,” kata Ketua AJP M. Khairul Umam saat ditemui usai diskusi.

Kegiatan yang berlangsung serius dan penuh debat ilmiah itu kemudian ditutup dengan outbound. Yakni, bermain paint ball di area taman wisata.

Baca juga :  Microsoft meluncurkan AI chatbot ke aplikasi Bing di iPhone dan Android

Permainan tersebut berlangsung seru dan menambah suasana keakraban antar anggota. Aksi saling serang membuat permainan tembak menembak itu semakin terasa asyik.

Salah satu momen paling seru yakni ketika, Fathor Rusi membidikkan senjatanya ke mantan Ketua AJP Miftahul Arifin. Bidikannya tepat sasaran. Peluru cat mengenai lengan kiri pria yang akrab disapa Mas Ipin itu.

Setelah permainan selesai, Mas Ipin mengecek bagian lengan yang terkena bidikan peluru itu. Ternyata, ada sedikit memar dan alami cidera ringan.

Tembakan tersebut akhirnya terbalas pada permainan kedua. Mas Ipin akhirnya balas dendam dengan berhasil menembakkan peluru cat tepat di bagian tubuh Fathor Rusi.

Baca juga :  Google Merilis AI Generasi Baru untuk Gmail dan Cloud Software

Aksi saling serang akhirnya harus terhenti setelah 2.100 peluru habis digunakan. Permainan itu berakhir dengan suasana riang gembira dan penuh semangat menatap tahapan-tahapan penyusunan buku yang akan diluncurkan bertepatan dengan AJP Award.

“Keakraban dan soliditas adalah kunci kesuksesan organisasi itu sendiri. Kegiatan ini kami rancang selain untuk menyusun buku juga untuk menambah keakraban anggota,” tandas M. Khairul Umam. (pen)

Berita Terkait

Royal Residence, Bantu Wujudkan Impianmu Miliki Perumahan Komersil dan Subsidi Terbaik di Madura
Rencana Rilis PlayStation 6 Berpotensi Terungkap, Berkat Microsoft
Google Merilis AI Generasi Baru untuk Gmail dan Cloud Software
Microsoft meluncurkan AI chatbot ke aplikasi Bing di iPhone dan Android
Twitter Memiliki Saingan baru yaitu sebuah Platform yang dibuat oleh Meta
Kepanikan bank mereda di Wall Street. Selanjutnya: Kepanikan Fed
CEO Silicon Valley Bridge Bank Meminta Pelanggan untuk menyetor ulang dana Mereka
AS menyalahkan Rusia atas jatuhnya pesawat tak berawak di Laut Hitam, Moskow menyangkal

Berita Terkait

Minggu, 12 Januari 2025 - 15:34 WIB

Anggota AJP Saling Serang, Mantan Ketua Alami Cidera Lengan

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 11:40 WIB

Royal Residence, Bantu Wujudkan Impianmu Miliki Perumahan Komersil dan Subsidi Terbaik di Madura

Jumat, 17 Maret 2023 - 05:04 WIB

Rencana Rilis PlayStation 6 Berpotensi Terungkap, Berkat Microsoft

Rabu, 15 Maret 2023 - 11:44 WIB

Google Merilis AI Generasi Baru untuk Gmail dan Cloud Software

Rabu, 15 Maret 2023 - 06:11 WIB

Microsoft meluncurkan AI chatbot ke aplikasi Bing di iPhone dan Android

Berita Terbaru

Perahu nelayan melintas di sekitar pagar laut di Dusun Duko, Desa Tanjung, Kecamatan Pademawu Pamekasan.

Pamekasan

Polisi Selidiki Pagar Laut di Pantai Jumiang Pamekasan

Senin, 10 Feb 2025 - 10:08 WIB