PAMEKASAN || KLIKMADURA – PT Pegadaian Syariah Area Madura menggelar media gathering bersama puluhan insan pers di Rif N Ros Cafe & Eatery, Pamekasan, Kamis (16/1/2026).
Kegiatan tersebut terselenggara atas kerja sama antara PT Pegadaian Syariah Area Madura dengan Klik Madura. Puluhan jurnalis dari berbagai platform media, mulai dari media nasional, televisi, media daring lokal, hingga media cetak hadir.
Dalam momentum itu, para insan pers tampak aktif dan interaktif menyampaikan aspirasi, saran, serta gagasan untuk mendukung optimalisasi program-program PT Pegadaian Syariah Area Madura.
Sebagai bentuk apresiasi atas peran media yang sejak awal turut mengawal dan menyukseskan berbagai program perusahaan, PT Pegadaian Syariah Area Madura memberikan doorprize berupa emas kepada sejumlah jurnalis.
Salah satu penerima hadiah emas adalah Ahmad Jadid yang merupakan Ketua Jurnalis Center Pamekasan (JCP). Pria yang akrab disapa Jadid itu mendapatkan emas karena bertepatan dengan hari ulang tahunnya saat kegiatan media gathering berlangsung.
Selain itu, beberapa jurnalis lain seperti Khairul Umam Sharif dari Kabar Madura serta sejumlah wartawan lainnya juga menerima hadiah emas. Mereka dinilai paling aktif selama kegiatan berlangsung.
Deputi Bisnis PT Pegadaian Syariah Area Madura, Anwar Hidayat mengatakan, sinergi antara media dan sangat dibutuhkan, terutama dalam menyukseskan berbagai program yang telah dicanangkan.
“Tanpa peran media, program apa pun yang kami jalankan akan sulit tersampaikan kepada masyarakat,” ujarnya.
Menurut Anwar, kolaborasi tersebut harus terus ditumbuhkembangkan agar program PT Pegadaian Syariah dapat memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat Madura.
Ia pun mengajak seluruh masyarakat untuk turut menyukseskan program besar PT Pegadaian Syariah, yakni Mengemaskan Indonesia, khususnya Mengemaskan Madura.
Deputi Bisnis PT Pegadaian Syariah Area Madura, Anwar Hidayat, S.E., M.M, hadir langsung dalam kegiatan yang berlangsung khidmat itu.
Humas Pegadaian Syariah, Kanwil Jawa Timur, Mualimin serta jajaran manajemen Pegadaian Syariah Area Madura juga hadir pada kegiatan yang berlangsung khidmat tersebut. (nda)














