Berkat BTS, Peserta Didik SMKN 1 Pasean Semakin Produktif Produksi Konten

- Jurnalis

Selasa, 26 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PAMEKASAN, KLIK MADURA – Broadcasting Goes To School ( BTS) digelar di ujung utara Kabupaten Pamekasan. Tepatnya, di SMKN Pasean. Sekitar 30 siswa-siswi pilihan mengikuti pelatihan jurnalistik, broadcasting dan jurnalistik itu.

Pelatihan yang berlangsung selama dua jam itu sangat hangat. Siswa-siswi yang sudah tidak asing di dunia videografi sangat antusias mengikuti kegiatan tersebut. Bahkan, mereka juga menunjukkan hasil video yang dibuat sebelum mengikuti BTS.

Rustam Efendi selaku Kepala SMKN 1 Pasean meminta semua peserta konsentrasi dan fokus mengikuti pelatihan itu. Sebab, kegiatan tersebut sangat bermanfaat untuk bekal siswa-siswi di kemudian hari.

Baca juga :  Pria Asal Kecamatan Kadur Pamekasan Tikam Pedagang Sayur Lantaran Cemburu

Mengingat, dunia digitalisasi berkembang sangat pesat sehingga para peserta didik harus siap mengikuti perkembangan tersebut. Apalagi, media sosial membuka peluang seluas-luasnya bagi siapapun yang ingin memanfaatkan untuk berkarya.

”Dengan kegiatan BTS ini, para siswa akan semakin produktif. Sebab, selama ini berkarya tanpa bimbingan dan arahan. Setelah mengikuti pelatihan ini, mereka tahu cara membuat konten yang baik dan menarik tanpa melanggar aturan-aturan yang berlaku,” katanya.

Rustam menyampaikan, BTS yang digelar Klik Madura bersama Pyctologi Production dan Madura Holic itu sangat bermanfaat bagi siswa. Dia tertarik untuk menggelar kegiatan itu lebih dari sekali. ”Kegiatan ini sangat bermanfaat, kami mendukung penuh,” katanya.

Baca juga :  PGRI Pamekasan Gelar HUT ke-80, Komitmen Perkuat Lingkungan Pendidikan Bebas Bullying

Rustam berharap ada tindak lanjut dari kegiatan tersebut. Para peserta tidak hanya disuguhi materi. Tetapi, juga dibimbing dalam mempraktikkan ilmu yang diperoleh dari pelatihan tersebut. (imd/diend)

Berita Terkait

Jambret Gelang hingga Tewaskan Warga Pegantenan, Residivis Ditangkap Polisi
Dalami Kasus Dugaan Pengrusakan Mangrove Desa Tanjung, Polres Pamekasan Panggil Sejumlah Nelayan
Anggaran DBHCHT Menyusut, Dinas PUPR Pamekasan Hanya Bangun Dua Paket Jalan
BK DPRD Pamekasan Dalami Dugaan Tindak Asusila dan Pesta Miras 
Dugaan Asusila dan Pesta Miras Oknum DPRD Pamekasan Diadukan ke BK
Usai Dilantik, KONI Pamekasan Fokus Perbaikan Sarpras Cabor
PT. Pegadaian Syariah Madura Tingkatkan Sinergitas dan Kolaborasi Bersama Disdikbud Pamekasan 
Konsisten Jalankan Program Jumat Berkah, RSIA Puri Bunda Madura Bagikan Nasi Kotak kepada Abang Becak

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 10:33 WIB

Jambret Gelang hingga Tewaskan Warga Pegantenan, Residivis Ditangkap Polisi

Senin, 12 Januari 2026 - 09:26 WIB

Dalami Kasus Dugaan Pengrusakan Mangrove Desa Tanjung, Polres Pamekasan Panggil Sejumlah Nelayan

Senin, 12 Januari 2026 - 03:38 WIB

Anggaran DBHCHT Menyusut, Dinas PUPR Pamekasan Hanya Bangun Dua Paket Jalan

Minggu, 11 Januari 2026 - 06:32 WIB

BK DPRD Pamekasan Dalami Dugaan Tindak Asusila dan Pesta Miras 

Jumat, 9 Januari 2026 - 12:29 WIB

Usai Dilantik, KONI Pamekasan Fokus Perbaikan Sarpras Cabor

Berita Terbaru

Catatan Pena

Saat Si Moncong Putih Berkata Tidak!

Senin, 12 Jan 2026 - 03:24 WIB