KPU Pamekasan Sukses Gelar Penetapan Nomor Urut Paslon Bupati-Wakil Bupati Periode 2024-2029

- Jurnalis

Senin, 23 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketiga pasangan calon bupati - wakil bupati Pamekasan menunjukkan nomor urut Pilkada serentak 2024 di Ballroom Azana Style, Pamekasan.

Ketiga pasangan calon bupati - wakil bupati Pamekasan menunjukkan nomor urut Pilkada serentak 2024 di Ballroom Azana Style, Pamekasan.

PAMEKASAN || KLIKMADURA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pamekasan menggelar rapat pleno terbuka pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Pamekasan 2024, di Ballroom Azana Style Hotel, Senin (23/9/2024).

Hadir dalam acara tersebut, Komisioner Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Pamekasan, Penjabat (Pj) Bupati Pamekasan, Masrukin, jajaran Forkopimda, pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), serta para undangan lainnya.

Ketua KPU Pamekasan, Mahdi menyampaikan, penetapan nomor urut ini dilakukan sesuai dengan pengundian yang diambil para pasangan calon.

Hasil pengundian nomor urut tersebut tertuang dalam berita acara No.217/Pl.02.2-PA/3528/2024 tentang penetapan nomor urut pasangan calon peserta pemilihan bupati dan wakil bupati pamekasan tahun 2024.

Baca juga :  Spesial Harlisnas ke-79, PLN Diskon Biaya Tambah Daya hingga 27 Persen

Hasilnya, Fattah Jasin – Mujahid (Tauhid) ditetapkan nomor urut 1. Kemudian, Kholilurrahman – Sukriyanto (Kharisma) mendapat nomor urut 2 dan paslon Mohammad Baqir Aminatullah – Taufadi (Berbakti) mendapat nomor urut 3.

“Dengan ditetapkannya nomor urut pasangan calon, maka mereka dipastikan akan mengikuti kontestasi pesta demokrasi lima tahunan,” katanya.

Mahdi menyampaikan, selanjutnya akan dilakukan tahapan kampanye. Diharapkan, kegiatan tersebut berjalan dengan aman, damai dan lancar tanpa adanya gesekan di tengah masyarakat.

Calon Bupati Pamekasan Nomor Urut 1 RB. Fattah Jasin bersyukur atas takdir nomor urut yang didapat. Sebab, nomor 1 sesuai dengan akronim Tauhid yang menjadi spirit perjuangan pasangan calon tersebut.

Baca juga :  Lakukan Pelanggaran Berat, BPJS Kesehatan Pamekasan Putus Kontrak 3 Klinik Kesehatan

“Semua nomor baik, hanya kebetulan kami paslon Tauhid, maka nomor urut 1 sangat sesuai, yaitu menyatukan seluruh masyarakat Kabupaten Pamekasan,” katanya.

RP. Mujahid Ansori selaku calon wakil bupati menambahkan, Pilkada merupakan pesta. Maka, tidak boleh ada caci maki apalagi intimidasi. “Pilkasa harus happy tanpa caci maki dan intimidasi,” katanya.

Calon Bupati Pamekasan Nomor Urut 2 KH. Kholilurrahman juga mengajak seluruh masyarakat untuk melaksanalan Pilkada dengan damai. Sebab, seluruh paslon memiliki niat yang sama, yakni membangun Kabupaten Pamekasan menjadi lebih baik.

“Siapapun yang menang, harus mampu memberikan yang terbaik untuk kabupaten Pamekasan,” kata mantan anggota DPR RI itu.

Baca juga :  Marak Kasus Perundungan, Kadisdikbud Pamekasan Minta Guru Lakukan Pengawasan Ekstra

Sementara, Calon Bupati Pamekasan Nomor Urut 3 RKH. Muhammad Baqir Aminatullah juga berpesan yang sama. Yakni, menjaga kondusivitas dan jangan sampai saling menghina dan menjatuhkan.

Apalagi, ketiga calon bupati memiliki hubungan yang sangat baik. Bahkan, Ra Baqir menyebut bahwa dirinya masih memiliki hubungan kerabat dengan KH. Kholilurrahman.

“Beliau (KH. Kholilurrahman) masih tiga pupu saya. Saya dengan Pak Fattah Jasin juga bersahabat,” katanya saat sambutan. (pen)

Berita Terkait

Nahkodai Partai Hanura Pamekasan, Ach. Suhairi Siap Kawal Arah Politik Daerah
Bupati Kholilurrahman Rencanakan Relokasi Belasan Rumah Warga Desa Sana Daja Korban Bencana
Sambangi Pemkab Pamekasan, SKK Migas Bicarakan Eksploitasi Blok Migas Paus Biru
Dokter Spesialis Penyakit Dalam RSUD Smart Sebut Perempuan Lebih Rentan Mengidap Penyakit Asam Lambung
Setahun, Biaya Listrik Pasar Kolpajung Pamekasan Tembus Rp 300 Juta
GKFT 2026 Jadi Momentum Pembinaan Futsal Usia Dini, Afkab Pamekasan Dorong Jadi Agenda Tahunan
PLN ULP Pamekasan Klarifikasi Video Viral, Tegaskan Pelayanan Sesuai Prosedur
Azana Hotel Geser Fokus ke Experience dan Premium Stay, Bidik Segmen Villa, Resort, hingga Luxury

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 15:17 WIB

Nahkodai Partai Hanura Pamekasan, Ach. Suhairi Siap Kawal Arah Politik Daerah

Senin, 26 Januari 2026 - 12:50 WIB

Bupati Kholilurrahman Rencanakan Relokasi Belasan Rumah Warga Desa Sana Daja Korban Bencana

Senin, 26 Januari 2026 - 12:45 WIB

Sambangi Pemkab Pamekasan, SKK Migas Bicarakan Eksploitasi Blok Migas Paus Biru

Senin, 26 Januari 2026 - 07:50 WIB

Dokter Spesialis Penyakit Dalam RSUD Smart Sebut Perempuan Lebih Rentan Mengidap Penyakit Asam Lambung

Senin, 26 Januari 2026 - 06:17 WIB

Setahun, Biaya Listrik Pasar Kolpajung Pamekasan Tembus Rp 300 Juta

Berita Terbaru