Siap Tampung Talenta Muda Kreatif, Klik Madura Meriahkan Job Fair HUT ke-58 IAIN Madura

- Jurnalis

Senin, 12 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sejumlah calon pelamar kerja berada di stand Klik Madura pada kegiatan Job Fair HUT ke-58 IAIN Madura.

Sejumlah calon pelamar kerja berada di stand Klik Madura pada kegiatan Job Fair HUT ke-58 IAIN Madura.

PAMEKASAN || KLIKMADURA – PT. Royal Madura Media Kita, perusahaan yang membawahi media cyber Klik Madura ikut menyemarakkan job fair dalam rangka HUT ke-58 IAIN Madura.

Perusahaan media massa yang berkantor pusat di Kabupaten Pamekasan itu siap menampung talenta muda kreatif yang memiliki semangat tinggi untuk berkarya.

Job fair tersebut diikuti puluhan perusahaan dari berbagai bidang. Mulai dari perbankan, perusahaan media, jasa, hingga perusahaan yang bergerak di bidang food and beverage (F&B).

Direktur Klik Madura Sari Purwati mengatakan, pembukaan stand pada kegiatan job fair IAIN Madura itu sebagai bentuk sinergi antara Klik Madura dengan satu-satunya kampus negeri di Pamekasan itu.

Baca juga :  Meski Ditetapkan Tersangka, Slamet Efendi Tetap Aktif Jabat Kepala Pasar Kolpajung

Klik Madura ingin menjadi bagian yang memberikan peluang kepada para lulusan kampus yang ingin berkarya. Apalagi, saat sekarang zaman digital dan banyak sekali talenta muda yang suka dunia digital sehingga cocok jika bergabung dengan Klik Madura.

“Kami hadir untuk berkontribusi positif terhadap pembangunan Madura, salah satunya dalam hal penyediaan lapangan pekerjaan,” katanya.

Sari menyampaikan, Klik Madura bergerak di bidang media massa. Terdapat beberapa divisi pada perusahaan yang dia gawangi itu.

Di antaranya, divisi redaksi yang bergerak di pemberitaan, divisi media sosial, divisi account executive (AE) dan divisi pengembangan bisnis.

Baca juga :  Dorong Sumenep Keluar dari Garis Kemiskinan, Akhmad Ma'ruf Dukung Paslon FINAL

Klik Madura merupakan holding company dari PT. Royal Madura Group yang memiliki banyak sekali anak cabang perusahaan seperti klinik kecantikan hingga property.

Dengan semangat dan keinginan berkontribusi positif terhadap Madura, diyakini perusahaan besar tersebut lambat laun akan menjadi solusi dari persoalan-persoalan yang dihadapi masyarakat. Salah satunya, persoalan minimnya lapangan pekerjaan.

“Mari bergabung dan berkarya bersama kami. Bangun Madura dan Indonesia ini melalui ide-ide kreatif dan inovatif,” ajak perempuan berzodiak Scorpio itu.

Job Fair dalam rangka HUT ke-58 IAIN Madura akan berlangsung selama dua hari. Ribuan calon pelamar kerja memadati auditorium tempat digelarnya job fair tersebut. (pen)

Baca juga :  Usut Kasus Pengrusakan Mangrove Desa Ambat, Polisi Buka Peluang Libatkan Saksi Ahli

Berita Terkait

Rayakan 10 Muharram 1447 Hijriyah, Yayasan Pendidikan Nurul Islam Qolbun Salim Bangkalan Santuni Anak Yatim
Yayasan Al-Uswah Pamekasan Persulit Mutasi Siswa, Wali Murid Geram
Peringati Muharram 1447 Hijriah, RSIA Puri Bunda Madura Santuni Anak Yatim
Sebelum Potong Dana Kapitasi, Kepala Puskesmas Talang Acak-Acak Poin Kinerja Karyawan
Terima Kucuran Dana Ratusan Juta Tiap Bulan, Fasilitas SDIT Al-Uswah Dikeluhkan
Pastikan Kesehatan Jasmani Karyawan, UPT Puskesmas Pademawu Gelar Pengukuran Kebugaran
Enam Perhiasan Milik Korban Penipuan Agen Resmi Pegadaian Syariah Pamekasan Hilang
Kepala Puskesmas Talang Diduga Sunat Dana Kapitasi Karyawan Sebesar 10 Persen

Berita Terkait

Minggu, 6 Juli 2025 - 15:15 WIB

Rayakan 10 Muharram 1447 Hijriyah, Yayasan Pendidikan Nurul Islam Qolbun Salim Bangkalan Santuni Anak Yatim

Minggu, 6 Juli 2025 - 13:12 WIB

Yayasan Al-Uswah Pamekasan Persulit Mutasi Siswa, Wali Murid Geram

Sabtu, 5 Juli 2025 - 22:21 WIB

Peringati Muharram 1447 Hijriah, RSIA Puri Bunda Madura Santuni Anak Yatim

Sabtu, 5 Juli 2025 - 13:05 WIB

Sebelum Potong Dana Kapitasi, Kepala Puskesmas Talang Acak-Acak Poin Kinerja Karyawan

Jumat, 4 Juli 2025 - 11:48 WIB

Terima Kucuran Dana Ratusan Juta Tiap Bulan, Fasilitas SDIT Al-Uswah Dikeluhkan

Berita Terbaru