PAMEKASAN || KLIKMADURA — Konser Valen yang digelar di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan (SGMRP) Pamekasan berlangsung meriah dan penuh empati, Kamis (1/1/2026).
Ribuan penonton memadati stadion kebanggaan warga Madura itu. Mereka tidak hanya untuk menikmati hiburan musik, tetapi juga menunjukkan solidaritas bagi korban bencana alam di Aceh dan Sumatera.
Dari kegiatan tersebut, panitia berhasil mengumpulkan donasi sebesar Rp1,1 miliar. Dana itu berasal dari sumbangan penonton, komunitas, sponsor, serta penggalangan dana yang dilakukan selama konser berlangsung.
Bupati Pamekasan KH. Kholilurrahman yang hadir langsung dalam acara tersebut mengapresiasi antusiasme masyarakat dan kepedulian semua pihak.
Menurutnya, konser Valen bukan sekadar hiburan, tetapi juga menjadi ruang bersama untuk menumbuhkan nilai kemanusiaan.
“Masyarakat Pamekasan membuktikan bahwa kepedulian sosial masih hidup dan kuat,” katanya.
Menurut dia, donasi Rp1,1 miliar itu adalah wujud nyata empati kita kepada saudara-saudara kita di Aceh dan Sumatera yang sedang diuji dengan musibah.
Ia menambahkan, Pemerintah Kabupaten Pamekasan mendukung penuh kegiatan-kegiatan kreatif yang membawa dampak sosial positif bagi masyarakat luas.
“Atas nama pemerintah daerah, saya menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah menyukseskan kegiatan ini,” tambahnya.
Konser berlangsung tertib dengan pengamanan ketat dari aparat gabungan. Sejumlah relawan juga terlihat aktif mengoordinasikan penggalangan donasi serta menjaga ketertiban penonton hingga acara berakhir.
Panitia memastikan seluruh dana yang terkumpul akan segera disalurkan melalui lembaga resmi dan terpercaya agar tepat sasaran kepada para korban bencana di Aceh dan Sumatera. (nda)














