Bersih-bersih Jelang Ramadhan, Polres Pamekasan Sita Ratusan Botol Miras

- Jurnalis

Minggu, 16 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Personel Polres Pamekasan saat razia miras di salah satu tempat. (FOTO: HUMAS POLRES PAMEKASAN FOR KLIKMADURA)

Personel Polres Pamekasan saat razia miras di salah satu tempat. (FOTO: HUMAS POLRES PAMEKASAN FOR KLIKMADURA)

PAMEKASAN || KLIKMADURA – Polres Pamekasan melakukan razia minuman keras di sejumlah titik, Sabtu malam (15/2/2025). Kegiatan tersebut dalam rangka cipta kondisi menjelang bulan suci Ramadan tahun 1446 Hijriah.

Dari razia tersebut, personel gabungan Polres Pamekasan berhasil mengamankan ratusan botol minuman keras (miras) berbagai merek.

Terdapat enam titik penjual miras yang dirazia. Yakni, 2 titik di Jalan Trunojoyo, empat titik lainnya di Jalan Pintu Gerbang, Jalan Sersan Misrul, Jalan Stadion, serta di Dusun Bunpandan, Desa Mapper, Kecamatan Proppo.

Wakapolres Pamekasan, Kompol Hendry Soelistiawan menyampaikan, razia tersebut merupakan upaya Polres Pamekasan dalam mendukung terciptanya kondisi aman dan kondusif menjelang bulan suci ramadhan.

Baca juga :  Nyai Miming Siap Bimbing Peserta Voice Of Islamic Competition

Dalam razia tersebut, personel gabungan dari berbagai unit di lingkungan Polres Pamekasan dilibatkan dalam giat tersebut. Totalnya, mencapai 50 orang.

“Alhamdulillah, kami berhasil mengamankan sebanyak 146 botol miras berbagai merk sebagai barang bukti, dan nantinya para penjual miras ini kami kenakan pidana ringan,” katanya.

Kompol Hendry Soelistiawan mengimbau kepada masyarakat untuk tidak mengkonsumsi miras, berjudi dan penyakit masyarakat lainnya.

Sebab, selain merugikan diri sendiri dan keluarga, juga berpotensi menimbulkan kejahatan-kejahatan yang lain yang bisa merugikan masyarakat luas.

Dia juga meminta agar pengawasan di lingkungan internal keluarga lebih diperketat untuk memastikan bahwa tidak ada anggota keluarga yang terjerumus pada pergaulan kurang baik.

Baca juga :  Alumni ITS Tolak Eksplorasi Migas di Kangean, Soroti Risiko Lingkungan dan Transparansi Izin

“Kami akan terus melakukan razian menjelang bulan suci ramadhan ini,” katanya usai melaksanakan razia penjual miras tersebut. (*/diend)

Berita Terkait

Nakhodai Partai Hanura Pamekasan, Ach. Suhairi Siap Kawal Arah Politik Daerah
Bupati Kholilurrahman Rencanakan Relokasi Belasan Rumah Warga Desa Sana Daja Korban Bencana
Sambangi Pemkab Pamekasan, SKK Migas Bicarakan Eksploitasi Blok Migas Paus Biru
Dokter Spesialis Penyakit Dalam RSUD Smart Sebut Perempuan Lebih Rentan Mengidap Penyakit Asam Lambung
Setahun, Biaya Listrik Pasar Kolpajung Pamekasan Tembus Rp 300 Juta
GKFT 2026 Jadi Momentum Pembinaan Futsal Usia Dini, Afkab Pamekasan Dorong Jadi Agenda Tahunan
PLN ULP Pamekasan Klarifikasi Video Viral, Tegaskan Pelayanan Sesuai Prosedur
Azana Hotel Geser Fokus ke Experience dan Premium Stay, Bidik Segmen Villa, Resort, hingga Luxury

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 15:17 WIB

Nakhodai Partai Hanura Pamekasan, Ach. Suhairi Siap Kawal Arah Politik Daerah

Senin, 26 Januari 2026 - 12:50 WIB

Bupati Kholilurrahman Rencanakan Relokasi Belasan Rumah Warga Desa Sana Daja Korban Bencana

Senin, 26 Januari 2026 - 12:45 WIB

Sambangi Pemkab Pamekasan, SKK Migas Bicarakan Eksploitasi Blok Migas Paus Biru

Senin, 26 Januari 2026 - 07:50 WIB

Dokter Spesialis Penyakit Dalam RSUD Smart Sebut Perempuan Lebih Rentan Mengidap Penyakit Asam Lambung

Senin, 26 Januari 2026 - 06:17 WIB

Setahun, Biaya Listrik Pasar Kolpajung Pamekasan Tembus Rp 300 Juta

Berita Terbaru