Emak-Emak Hadang Maling Motor di Sampang, Videonya Viral dan Bikin Warganet Geram

- Jurnalis

Rabu, 17 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tangkapan gambar ketika ibu-ibu di Sampang menghadang maling. (ISTIMEWA)

Tangkapan gambar ketika ibu-ibu di Sampang menghadang maling. (ISTIMEWA)

SAMPANG || KLIKMADURA – Aksi pencurian sepeda motor di Jalan Gelatik, Kelurahan Gunung Sekar, Kecamatan Sampang, Madura, Jawa Timur, bikin heboh warga.

Rekaman video berdurasi 58 detik memperlihatkan pelaku yang mengenakan helm dan baju kotak-kotak hitam putih nekat membawa kabur motor Honda milik warga, Selasa (16/9/2025).

Dalam video yang viral di media sosial itu, pelaku tampak tenang saat menyalakan motor. Namun, aksinya keburu kepergok seorang ibu rumah tangga.

Sang ibu langsung menghadang, bahkan sempat ditabrak hingga hampir terjatuh. Dengan spontan, ia berteriak lantang “maling… maling!” sambil mengejar pelaku.

Baca juga :  Aduan Soal Warga Meninggal Masuk DPT dan Surat Suara Tercoblos Tak Digubris, Saksi Paslon Mandat Kecewa

Teriakan itu membuat warga sekitar keluar rumah dan mencoba menangkapnya. Sayangnya, pelaku berhasil melarikan diri.

Kasi Humas Polres Sampang, AKP Eko Puji Waluyo, membenarkan kejadian tersebut. Menurutnya, polisi sudah mengantongi identitas pelaku.

“Iya benar, aksi curanmor itu diketahui warga. Namun karena yang menghadang seorang perempuan, pelaku berhasil kabur. Meski begitu, kasus ini sudah ditindaklanjuti oleh Satreskrim,” ujarnya, Rabu (17/9/2025).

Mantan Kapolsek Ketapang itu menegaskan, pihaknya optimistis segera meringkus pelaku.

“Semoga pelaku curanmor yang viral ini bisa segera diamankan,” tegasnya. (ibn/nda)

Baca juga :  Polres Sampang Bekuk Pelaku Pedofilia, Diancam Hukuman 15 Tahun Penjara

Berita Terkait

Mengidap Hidrosefalus Sejak Lahir, Balita di Sampang Butuh Uluran Tangan Pemerintah
Rumah Warga Rapa Laok Sampang Dibobol Maling, Kerugian Tembus Rp111 Juta
Lepas dari Pengawasan, Bocah Lima Tahun Ditemukan Meninggal di Sungai Kali Kamoning Sampang
Polsek Camplong Amankan Tiga Motor Balap Liar di Perbatasan Sampang–Pamekasan
Polsek Kedungdung Tindak Tegas Judi Sabung Ayam, Lokasi Dibersihkan dan Tenda Dibakar
Bupati Sampang Lakukan Mutasi Besar-besaran, Kadis, Sekdis, Kabag, Camat hingga Lurah Dirotasi, Berikut Daftarnya!
Terduga Pelaku Minyak Curah Ilegal Dilepas, Aktivis Wadul Polres Sampang
Resahkan Warga, Spesialis Pencurian Helm di Sampang Akhirnya Dibekuk Polisi

Berita Terkait

Kamis, 20 November 2025 - 08:44 WIB

Mengidap Hidrosefalus Sejak Lahir, Balita di Sampang Butuh Uluran Tangan Pemerintah

Senin, 17 November 2025 - 12:53 WIB

Rumah Warga Rapa Laok Sampang Dibobol Maling, Kerugian Tembus Rp111 Juta

Minggu, 16 November 2025 - 12:21 WIB

Lepas dari Pengawasan, Bocah Lima Tahun Ditemukan Meninggal di Sungai Kali Kamoning Sampang

Minggu, 16 November 2025 - 10:03 WIB

Polsek Camplong Amankan Tiga Motor Balap Liar di Perbatasan Sampang–Pamekasan

Jumat, 14 November 2025 - 14:44 WIB

Polsek Kedungdung Tindak Tegas Judi Sabung Ayam, Lokasi Dibersihkan dan Tenda Dibakar

Berita Terbaru

Opini

Madura dan Nyala Api yang Tak Pernah Padam

Rabu, 31 Des 2025 - 15:16 WIB