AKBP Hendra Eko Triyulianto, Perwira Kelahiran Madura Resmi Pimpin Polres Pamekasan

- Jurnalis

Jumat, 17 Januari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Pamekasan AKBP Hendra Eko Triyulianto saat disambut tradisi pedang pora di halaman Mapolres Pamekasan.

Kapolres Pamekasan AKBP Hendra Eko Triyulianto saat disambut tradisi pedang pora di halaman Mapolres Pamekasan.

PAMEKASAN || KLIKMADURA – Pucuk pimpinan Polres Pamekasan resmi berganti. Tongkat komando yang semula dipegang AKBP Jazuli Dani Iriawan kini dilanjutkan oleh AKBP Hendra Eko Triyulianto.

Kedatangan putra asli Madura itu disambut dengan tradisi Pedang Pora, Laporan Kesatuan, Apel Kesatuan, Pamit Kenal dan Tradisi Pelepasan Pedang Pora, Jumat (17/1/2025).

Dalam sambutannya, AKBP Jazuli Dani Iriawan mengucapkan terimakasih atas dedikasi dan loyalitas serta bantuan yang diberikan para personel kepada kesatuan selama menjabat Kapolres Pamekasan.

“Saya pribadi mengucapkan selamat datang kepada AKBP Hendra Eko Triyulianto dan saya ucapkan terimakasih kepada seluruh personel Polres Pamekasan atas bantuan maupun dedikasinya,” katanya.

Baca juga :  Anggaran TPS di Lima Kecamatan Diduga Disunat, Polres Segera Periksa Ketua KPU Pamekasan

Pria yang kini menjabat Kapolres Pasuruan itu berharap, seluruh personel memberikan yang terbaik kepada institusi Polri dalam kepemimpinan Kapolres baru AKBP Hendra Eko Triyulianto.

Sementara itu, Kapolres Pamekasan AKBP Hendra Eko Triyulianto menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada AKBP Jazuli Dani Iriawan atas dedikasi selama bertugas di Polres Pamekasan.

“Pada tahun 2024 yang merupakan tahun politik, beliau berhasil menciptakan situasi kamtibmas yang keadaan aman dan kondusif,” katanya.

Dia berharap bantuan dan kerjasama dari segenap personel Polres Pamekasan. Sebab, bantuan dari seluruh personel, program kerja tidak akan berjalan dengan baik.

Baca juga :  BRI Pamekasan Gelar Panen Hadiah Simpedes, Dua Unit Mobil Dipersembahkan untuk Nasabah Setia

“Saya komitmen untuk melanjutkan tugas dan tanggung jawab serta program-program yang sudah dijalankan oleh AKBP Jazuli Dani selama menjabat Kapolres Pamekasan,” tandasnya. (diend)

Berita Terkait

Ribuan Penonton Banjiri Konser Valen di SGMRP Pamekasan, Donasi Bencana Aceh–Sumatera Terkumpul Rp1,1 Miliar
APBD Pamekasan 2026 Ditetapkan Rp1,9 Triliun, Anggaran Menyusut Tajam dan Defisit Rp176 Miliar
Diduga Akibat Tabung Gas Bocor, Kafe di Jungcangcang Pamekasan Terbakar
Andi Ali Syahbana Sabet Madura Award 2025, Diapresiasi atas Terobosan Tingkatkan Kualitas Tembakau
Evaluasi Gubernur Selesai, RAPBD Pamekasan 2026 Tinggal Ketok Palu
Pimpin PAC Gerindra Palengaan, Syaiful Yadi Targetkan Rebut Dua Kursi DPRD Pamekasan
Target Tanam Padi Pamekasan Belum Tercapai, DKPP Yakin Sisa 5.583 Hektare Bisa Dikejar
Ketua Gelora Pamekasan Beberkan Dampak Krisis Fiskal, 95 Ribu Warga Tak Tercover UHC

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 14:49 WIB

Ribuan Penonton Banjiri Konser Valen di SGMRP Pamekasan, Donasi Bencana Aceh–Sumatera Terkumpul Rp1,1 Miliar

Rabu, 31 Desember 2025 - 10:24 WIB

APBD Pamekasan 2026 Ditetapkan Rp1,9 Triliun, Anggaran Menyusut Tajam dan Defisit Rp176 Miliar

Rabu, 31 Desember 2025 - 09:52 WIB

Diduga Akibat Tabung Gas Bocor, Kafe di Jungcangcang Pamekasan Terbakar

Selasa, 30 Desember 2025 - 13:01 WIB

Andi Ali Syahbana Sabet Madura Award 2025, Diapresiasi atas Terobosan Tingkatkan Kualitas Tembakau

Senin, 29 Desember 2025 - 14:27 WIB

Evaluasi Gubernur Selesai, RAPBD Pamekasan 2026 Tinggal Ketok Palu

Berita Terbaru

Opini

Madura dan Nyala Api yang Tak Pernah Padam

Rabu, 31 Des 2025 - 15:16 WIB