Resmi Jabat Dandim 0826 Pamekasan, Letkol Inf. Herik Prasetiawan Akan Belanja Masalah

Avatar

- Jurnalis

Selasa, 14 Mei 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PAMEKASAN || KLIKMADURA – Pucuk pimpinan Kodim 0826/Pamekasan resmi berganti. Yakni, dari sebelumnya dijabat Letkol Inf Ubaydillah, S.I.P, sekarang beralih kepada Letkol Inf Herik Prasetiawan.

Serah terima jabatan orang nomor satu di korps berbaju doreng itu dilaksanakan Selasa (14/5/2024). Suasana penuh keakraban menyelimuti prosesi sertijab tersebut.

Komandan Kodim 0826/Pamekasan Letkol Inf Herik Prasetiawan menyampaikan, dalam waktu dekat akan mengunjungi Forkopimda, dinas dan stakeholder terkait.

Tujuannya, untuk menyambung silaturahmi dan ingin mengetahui permasalahan yang ada di Kabupaten Pamekasan.

“Kami akan belanja permasalahan-permasalahan dulu, kemudian akan memberikan saran kepada pihak-pihak terkait, tentu ini demi kebaikan dan kemajuan Kabupaten Pamekasan,” katanya.

Baca juga :  Makan Korban, Anggota DPRD Pamekasan Dorong Polres Usut Tuntas Pesta Petasan di Proppo

Letkol Inf Herik berharap, dirinya bisa diterima dengan baik oleh masyarakat Kabupaten Pamekasan.

“Saya berharap semua masyarakat bisa menerima keberadaan saya, bisa diterima dengan baik, dan saya akan berupaya untuk membantu memajukan Kabupaten Pamekasan,” katanya.

Sementara itu, Mantan Komandan Kodim 0826/Pamekasan Letkol Inf Ubaydillah mengaku sangat terkesan dan bangga terhadap masyarakat Madura, khususnya Pamekasan.

“Selama dua tahun dua bulan bertugas disini, saya sangat bangga terhadap masyarakat Pamekasan, saya sangat dianggap layaknya penduduk asli, cara komunikasinya sangat nyaman dan pasti bikin saya rindu,” katanya.

Baca juga :  Akhirnya, Bupati Mas Tamam "Serahkan" Kursi Sekda Pada Masrukin

Letkol Inf Ubaydillah berpesan, jika kabupaten Pamekasan ingin berkembang maju, maka semua elemen harus bersatu dan saling bekerja bersama.

“Tidak ada suatu pemerintah yang ingin berkembang maju bisa dilakukan dengan sendirinya, tentu harus menggandeng semua elemen yang ada,” tandasnya. (ibl/diend)

Berita Terkait

Terungkap! Kajari Sampang Diperiksa Kejagung Atas Dugaan Kasus Penyalahgunaan Wewenang
Mengidap Hidrosefalus Sejak Lahir, Balita di Sampang Butuh Uluran Tangan Pemerintah
Rumah Warga Rapa Laok Sampang Dibobol Maling, Kerugian Tembus Rp111 Juta
Lepas dari Pengawasan, Bocah Lima Tahun Ditemukan Meninggal di Sungai Kali Kamoning Sampang
Polsek Camplong Amankan Tiga Motor Balap Liar di Perbatasan Sampang–Pamekasan
Polsek Kedungdung Tindak Tegas Judi Sabung Ayam, Lokasi Dibersihkan dan Tenda Dibakar
Bupati Sampang Lakukan Mutasi Besar-besaran, Kadis, Sekdis, Kabag, Camat hingga Lurah Dirotasi, Berikut Daftarnya!
Terduga Pelaku Minyak Curah Ilegal Dilepas, Aktivis Wadul Polres Sampang

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 21:16 WIB

Terungkap! Kajari Sampang Diperiksa Kejagung Atas Dugaan Kasus Penyalahgunaan Wewenang

Kamis, 20 November 2025 - 08:44 WIB

Mengidap Hidrosefalus Sejak Lahir, Balita di Sampang Butuh Uluran Tangan Pemerintah

Senin, 17 November 2025 - 12:53 WIB

Rumah Warga Rapa Laok Sampang Dibobol Maling, Kerugian Tembus Rp111 Juta

Minggu, 16 November 2025 - 12:21 WIB

Lepas dari Pengawasan, Bocah Lima Tahun Ditemukan Meninggal di Sungai Kali Kamoning Sampang

Minggu, 16 November 2025 - 10:03 WIB

Polsek Camplong Amankan Tiga Motor Balap Liar di Perbatasan Sampang–Pamekasan

Berita Terbaru