Sampang Kembali Dikepung Banjir, Warga Diminta Waspada!

- Jurnalis

Kamis, 6 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penampakan salah satu lokasi yang tergenang banjir di Sampang. (IBNU ANSORI / KLIKMADURA)

Penampakan salah satu lokasi yang tergenang banjir di Sampang. (IBNU ANSORI / KLIKMADURA)

SAMPANG || KLIKMADURA – Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Sampang sejak Rabu, (5/11/2025) sore membuat sejumlah wilayah kembali dikepung banjir.

Sejumlah kecamatan seperti Camplong, Imam Bonjol, Omben, Kedungdung, Kamoning, dan Robatal sempat terendam air dengan ketinggian bervariasi. Namun, kondisi mulai berangsur surut pada Kamis sore.

Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Sampang, Mohammad Hozin, mengonfirmasi bahwa air yang sempat meluap kini menunjukkan penurunan signifikan di sejumlah titik.

“Kondisi terkini, banjir mulai berangsur-angsur surut. Kami tetap memantau agar situasi tetap terkendali,” ujarnya kepada Klik Madura.

Dari hasil pemantauan BPBD, genangan tertinggi tercatat di Desa Banyumas dengan ketinggian air mencapai 70 sentimeter. Sementara itu, di Desa Pangelen, Kemuning, dan beberapa titik lain, genangan berkisar 30–40 sentimeter. Sejumlah ruas jalan yang sempat terendam kini mulai bisa dilalui warga.

Baca juga :  PAD Diduga Bocor, Komisi II DPRD Pamekasan Desak Digitalisasi Retribusi Pasar Kolpajung

“Selain pemantauan langsung, petugas BPBD terus berkoordinasi dengan pemerintah kecamatan dan perangkat desa untuk memastikan warga tetap waspada terhadap potensi banjir susulan,” jelas Hozin.

Ia menambahkan, laporan perkembangan banjir terus dikirimkan secara berkala kepada pimpinan daerah sebagai dasar langkah tanggap darurat.

“Kami mengimbau masyarakat tetap berhati-hati, menghindari area rawan genangan, dan segera menghubungi layanan darurat BPBD di nomor 0817-0322-4440 jika membutuhkan bantuan,” jelasnya.

Hozin juga mengingatkan masyarakat agar tidak terlena dengan kondisi yang mulai membaik.

“Meski air mulai surut, masyarakat jangan lengah. Selalu waspada, ikuti arahan petugas, dan prioritaskan keselamatan diri dan keluarga. Banjir susulan bisa terjadi kapan saja, terutama jika hujan deras kembali turun di hulu sungai,” pungkasnya. (ibn/nda)

Baca juga :  Ratusan TNI-Polri Berkumpul di Pelabuhan Trunojoyo Sampang, Ada Apa?

Berita Terkait

Mengidap Hidrosefalus Sejak Lahir, Balita di Sampang Butuh Uluran Tangan Pemerintah
Rumah Warga Rapa Laok Sampang Dibobol Maling, Kerugian Tembus Rp111 Juta
Lepas dari Pengawasan, Bocah Lima Tahun Ditemukan Meninggal di Sungai Kali Kamoning Sampang
Polsek Camplong Amankan Tiga Motor Balap Liar di Perbatasan Sampang–Pamekasan
Polsek Kedungdung Tindak Tegas Judi Sabung Ayam, Lokasi Dibersihkan dan Tenda Dibakar
Bupati Sampang Lakukan Mutasi Besar-besaran, Kadis, Sekdis, Kabag, Camat hingga Lurah Dirotasi, Berikut Daftarnya!
Terduga Pelaku Minyak Curah Ilegal Dilepas, Aktivis Wadul Polres Sampang
Resahkan Warga, Spesialis Pencurian Helm di Sampang Akhirnya Dibekuk Polisi

Berita Terkait

Kamis, 20 November 2025 - 08:44 WIB

Mengidap Hidrosefalus Sejak Lahir, Balita di Sampang Butuh Uluran Tangan Pemerintah

Senin, 17 November 2025 - 12:53 WIB

Rumah Warga Rapa Laok Sampang Dibobol Maling, Kerugian Tembus Rp111 Juta

Minggu, 16 November 2025 - 12:21 WIB

Lepas dari Pengawasan, Bocah Lima Tahun Ditemukan Meninggal di Sungai Kali Kamoning Sampang

Minggu, 16 November 2025 - 10:03 WIB

Polsek Camplong Amankan Tiga Motor Balap Liar di Perbatasan Sampang–Pamekasan

Jumat, 14 November 2025 - 14:44 WIB

Polsek Kedungdung Tindak Tegas Judi Sabung Ayam, Lokasi Dibersihkan dan Tenda Dibakar

Berita Terbaru

Catatan Pena

Saat Si Moncong Putih Berkata Tidak!

Senin, 12 Jan 2026 - 03:24 WIB