Wabup Sumenep: Hari Pahlawan Nasional Momentum Refleksi Kolektif untuk Melanjutkan Perjuangan

- Jurnalis

Senin, 10 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wabup Sumenep KH. Imam Hasyim saat tabur bunga di TMP Sumenep. (KLIKMADURA)

Wabup Sumenep KH. Imam Hasyim saat tabur bunga di TMP Sumenep. (KLIKMADURA)

SUMENEP || KLIKMADURA – Pemerintah Kabupaten Sumenep menggelar upacara tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Sumenep, Senin (10/11/2025).

Kegiatan tersebut merupakan rangkaian peringatan Hari Pahlawan. Kegiatan berlangsung khidmat dan sederhana dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Sumenep, K.H. Imam Hasyim.

Upacara ini diikuti jajaran kepala organisasi perangkat daerah (OPD), perwakilan BUMN/BUMD, serta unsur Forkopimda.

Prosesi diawali dengan apel kehormatan, dilanjutkan dengan mengheningkan cipta sebagai bentuk penghormatan atas jasa para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa raga demi kemerdekaan bangsa.

Setelah apel, Wabup Imam Hasyim memimpin prosesi tabur bunga di pusara para pahlawan. Setiap langkah para peserta menggambarkan doa dan penghormatan mendalam atas perjuangan pejuang bangsa.

Baca juga :  Anggota DPRD Sumenep Sebut Eksekutif Lalai Bayar Pajak Kendaraan

Dalam sambutannya, Wabup Imam Hasyim menegaskan, Hari Pahlawan bukan sekadar seremoni tahunan, tetapi momentum refleksi kolektif untuk melanjutkan perjuangan dengan cara yang relevan pada masa kini.

“Perjuangan hari ini adalah menjaga integritas, meningkatkan pelayanan publik, serta memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat. Itulah bentuk penghormatan terbaik bagi para pahlawan,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan bahwa nilai patriotisme, semangat juang, dan kecintaan terhadap tanah air harus terus ditanamkan dalam setiap langkah pembangunan di Kabupaten Sumenep.

Menurutnya, warisan perjuangan para pahlawan adalah energi moral untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang berintegritas, responsif, dan berorientasi pada pelayanan publik.

Baca juga :  Mahasiswa Kangean Kepung Kantor Bupati Sumenep, Tolak Survei Seismik Migas KEI

Upacara tabur bunga ditutup dengan salam penghormatan dan doa bersama sebagai tanda penghargaan atas jasa-jasa para pahlawan. (nda)

Berita Terkait

PT. MBK Ventura Bersama Baznas Salurkan Zakat untuk 70 Anak Yatim dan Gelar Literasi Keuangan
Replacement Pelabuhan Sapudi Dinilai Abaikan Rakyat, Kuli dan Pemilik Perahu Protes Keras
Bupati Achmad Fauzi Apresiasi Penetapan Syaikhona Kholil dan Gus Dur sebagai Pahlawan Nasional
Ratusan Nelayan Kangean Kembali Datangi Kapal Induk PT. KEI, Desak Segera Angkat Kaki!
Tetap Beroperasi, Nelayan Kangean Kembali Usir Kapal Induk PT KEI
Bertepatan dengan Hari Pahlawan Nasional, Aliansi Nelayan Layangkan Tuntutan Tolak Tambang Migas!
Gebrakan Besar Pemkab, Sumenep Investment Summit 2025 Jadi Magnet Investor Nasional
Pemuda Kangean Nilai PT KEI Biang Kerusuhan, Sembilan Kali Masyarakat Protes Tak Dihiraukan!

Berita Terkait

Rabu, 19 November 2025 - 09:31 WIB

PT. MBK Ventura Bersama Baznas Salurkan Zakat untuk 70 Anak Yatim dan Gelar Literasi Keuangan

Rabu, 19 November 2025 - 04:25 WIB

Replacement Pelabuhan Sapudi Dinilai Abaikan Rakyat, Kuli dan Pemilik Perahu Protes Keras

Kamis, 13 November 2025 - 02:38 WIB

Bupati Achmad Fauzi Apresiasi Penetapan Syaikhona Kholil dan Gus Dur sebagai Pahlawan Nasional

Rabu, 12 November 2025 - 03:15 WIB

Ratusan Nelayan Kangean Kembali Datangi Kapal Induk PT. KEI, Desak Segera Angkat Kaki!

Selasa, 11 November 2025 - 04:09 WIB

Tetap Beroperasi, Nelayan Kangean Kembali Usir Kapal Induk PT KEI

Berita Terbaru

Sejumlah nelayan berada di atas kapal yang sandar di Pelabuhan Branta, Desa Branta Pesisir, Kecamatan Tlanakan, Pamekasan. (LAILIYATUN NURIYAH / KLIKMADURA)

Pamekasan

Pemkab Pamekasan Ajukan 500 Nelayan Dilindungi Jamsostek

Kamis, 20 Nov 2025 - 08:05 WIB

SPPG Yayasan As-Salman Buddagan Pamekasan tampak sepi tanpa aktifitas dapur (LAILIYATUN NURIYAH/KLIK MADURA).

Pamekasan

Modal Macet, Distribusi MBG di Pamekasan Mandek

Rabu, 19 Nov 2025 - 23:12 WIB