Dukung Oxygen Sunmori Funbike 2023, RSUD Sumenep Siapkan Ratusan Oksigen

- Jurnalis

Sabtu, 29 Juli 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wabup Pamekasan Terpilih H. Sukriyanto ditemani tercintanya foto bersama Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Pemberdayaan Anak (PPPA) Arifatul Choiri Fauzi.

Wabup Pamekasan Terpilih H. Sukriyanto ditemani tercintanya foto bersama Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Pemberdayaan Anak (PPPA) Arifatul Choiri Fauzi.

SUMENEP, klikmadura.id – Oxygen Sunmori Funbike yang merupakan rangkaian kegiatan kalender event Sumenep 2023 akan berlangsung mulai hari ini, Sabtu (29/07/2023) sampai besok Minggu (30/07/2023).

Event bergengsi itu diikuti 500 bikers dari lokal maupun luar Sumenep. Bahkan sebagian besar bikers sudah bersiap di Pelabuhan Kalianget menuju Pulau Giliyang.

Dalam kegiatan tersebut melibatkan berbagai elemen penting. Salah satunya Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Moh. Anwar Sumenep, Madura, Jawa Timur.

Rumah sakit plat merah itu telah menyiapkan sebanyak 120 oksigen bagi para bikers yang akan mengelilingi sepanjang 10 kilometer pulau Giliyang.

Baca juga :  Optimistis Kafilah Sumenep Masuk Peringkat 10 Besar MTQ Jatim 2023

Direktur RSUD dr. Moh. Anwar Sumenep Erliyati mengatakan, pihaknya mendukung penuh kegiatan Oxygen Sunmori Funbike 2023 ini.

Menurut Erly, kegiatan tersebut menjadi salah satu upaya mendongkrak perekonomian di sektor wisata Sumenep.

Oleh karena itu, pihaknya melibatkan diri menyukseskan dengan menyediakan oksigen bagi para biker yang nantinya dikwatirkan terjadi sesuatu hal yang tak diinginkan.

“Semoga semuanya baik-baik saja. Tidak ada salahnya kita sedia payung sebelum hujan,” tuturnya di Pelabuhan Kalianget.

Erly mengungkapkan, kesehatan adalah poin utama dalam melaksanakan aktivitas, termasuk bagi para bikers yang nantinya keliling menikmati udara segar di Giliyang.

Baca juga :  PMI Sumenep: Setetes Darah yang Didonorkan, Dapat Membantu Kehidupan Masyarakat

“Disisi lain mereka (bikers.red) sudah menikmati oksigen, tidak kalah baiknya persiapan disiagakan. Kesehatan mereka sangat penting,” tuturnya.

Diketahui, sebanyak 500 bikers lokal maupun luar Sumenep, bakal memeriahkan kalender event Sumenep yang dikemas dengan Oxygen Sunmori Funbike 2023.

Ratusan bikers tersebut akan menjelajahi Pulau Oksigen terbaik ke dua di dunia Giliyang, Sumenep, Madura, Jawa Timur.

Sebelum ke Giliyang, para bikers profesional itu akan berangkat dari Pelabuhan Kalianget. Mereka menuju Giliyang menggunakan kapal DBS 3.

Dari dermaga baru Giliyang, para bikers akan mulai menjelajahi Pulau Oksigen, yang memiliki luas kurang lebih 10 Km. Start dan finish di pelabuhan baru itu. (fix/diend)

Baca juga :  Sempat Terkendala Visa, CJH Asal Sumenep Akhirnya Dijadwalkan Terbang ke Tanah Suci Besok

Berita Terkait

Jong Sumekar Nilai Pilkada Langsung Belum Sehat, Wacana Pemilihan Lewat DPRD Patut Dipertimbangkan
Rekonstruksi Dugaan Pengeroyokan ODGJ Sapudi Ungkap Fakta Baru, Terdakwa Ternyata Dicekik
Jembatan Utama di Pulau Giligenting Ambruk Sejak 8 Desember, Warga Pertanyakan Tanggung Jawab Pemdes
Puluhan Tahun Dibiarkan Rusak oleh Pemerintah, Warga Sapudi Gotong Royong Perbaiki Jalan
Audiensi Warga Sapudi Soal Replacement Pelabuhan Berujung Kekecewaan, UPP Kelas III Dinilai Cuci Tangan
Raih Dukungan Mayoritas, KH Md Widadi Rahim Pimpin NU Sumenep Periode 2025–2030
5.224 Tenaga Honorer di Sumenep Resmi Terima SK PPPK Paruh Waktu, Gaji Mulai Cair Tahun Depan
Setelah Penantian Panjang, Akhirnya 5.224 Tenaga Honorer di Sumenep Terima SK PPPK Paruh Waktu

Berita Terkait

Sabtu, 10 Januari 2026 - 03:41 WIB

Jong Sumekar Nilai Pilkada Langsung Belum Sehat, Wacana Pemilihan Lewat DPRD Patut Dipertimbangkan

Rabu, 24 Desember 2025 - 12:35 WIB

Rekonstruksi Dugaan Pengeroyokan ODGJ Sapudi Ungkap Fakta Baru, Terdakwa Ternyata Dicekik

Rabu, 24 Desember 2025 - 06:51 WIB

Jembatan Utama di Pulau Giligenting Ambruk Sejak 8 Desember, Warga Pertanyakan Tanggung Jawab Pemdes

Senin, 22 Desember 2025 - 14:41 WIB

Puluhan Tahun Dibiarkan Rusak oleh Pemerintah, Warga Sapudi Gotong Royong Perbaiki Jalan

Selasa, 16 Desember 2025 - 14:35 WIB

Audiensi Warga Sapudi Soal Replacement Pelabuhan Berujung Kekecewaan, UPP Kelas III Dinilai Cuci Tangan

Berita Terbaru

Opini

Metamorfosa Kata

Sabtu, 10 Jan 2026 - 01:20 WIB