APBD 2026 Menyusut, Bupati Pamekasan Prioritaskan Infrastruktur Desa

- Jurnalis

Selasa, 6 Januari 2026

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Pamekasan, Dr. KH. Kholilurrahman saat diwawancara sejumlah awak media. (MOH. IQBALUL KHAVEI MZ / KLIKMADURA)

Bupati Pamekasan, Dr. KH. Kholilurrahman saat diwawancara sejumlah awak media. (MOH. IQBALUL KHAVEI MZ / KLIKMADURA)

PAMEKASAN || KLIKMADURA -Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Pamekasan Tahun Anggaran 2026 menyusut dari tahun sebelumnya.

Meski demikian, Bupati Pamekasan, KH. Kholilurrahman tetap optimis terhadap keberlanjutan pembangunan daerah. Khususnya, di bidang pembangunan infrastruktur.

KH. Kholilurrahman mengatakan, keterbatasan anggaran tidak boleh menjadi alasan untuk mengabaikan kebutuhan dasar masyarakat.

Program prioritas yang langsung menyentuh kepentingan publik harus tetap menjadi fokus utama pemerintah daerah.

“Program-program prioritas yang menyentuh kebutuhan dasar masyarakat harus tetap terpenuhi. Pembangunan harus menyebar di 13 kecamatan,” katanya.

Baca juga :  Ketua DPRD Pamekasan Minta Kepala Daerah Lihai Cari Anggaran

Mantan Anggota DPR RI itu menekankan bahwa pembangunan infrastruktur akan difokuskan pada desa-desa yang selama ini masih minim tersentuh pembangunan.

Pemerataan pembangunan di seluruh wilayah Pamekasan dapat terus berjalan meski di tengah tekanan fiskal.

“Saya menekankan pembangunan infrastruktur di 13 kecamatan dimulai dari desa yang paling belum tersentuh pembangunannya,” ujarnya.

Diketahui, kondisi keuangan Pemerintah Kabupaten Pamekasan pada tahun 2026 mengalami penurunan cukup signifikan.

Hal itu diakibatkan oleh pemotongan dana transfer ke daerah (TKD) dari pemerintah pusat yang mencapai sekitar Rp200 miliar.

Baca juga :  Dalami Dugaan Korupsi Wamira Mart, Kejari Pamekasan Kumpulkan Data dan Keterangan

Akibat pemotongan tersebut, APBD Pamekasan Tahun Anggaran 2026 tercatat sebesar Rp1,9 triliun. Angka itu menyusut dibandingkan APBD tahun sebelumnya yang mencapai Rp2,2 triliun. (ibl/nda)

Berita Terkait

Dugaan Asusila dan Pesta Miras Oknum DPRD Pamekasan Diadukan ke BK
Usai Dilantik, KONI Pamekasan Fokus Perbaikan Sarpras Cabor
PT. Pegadaian Syariah Madura Tingkatkan Sinergitas dan Kolaborasi Bersama Disdikbud Pamekasan 
Konsisten Jalankan Program Jumat Berkah, RSIA Puri Bunda Madura Bagikan Nasi Kotak kepada Abang Becak
Target PAD 2026 Rp360 Miliar, DPRD Pamekasan Dorong OPD Kerja Maksimal
Pengurus KONI Pamekasan Periode 2025-2029 Resmi Dilantik, Fokus Perkuat Sistem Pembinaan dan Kolaborasi
Aspirasi Warga Diakomodasi, Dirjen Hubla Setujui Redesign Replacement Pelabuhan Sapudi
Buku Merajut Mimpi Madura Provinsi Kini Bisa Dibaca di Perpusda M. Tabrani Pamekasan

Berita Terkait

Sabtu, 10 Januari 2026 - 04:36 WIB

Dugaan Asusila dan Pesta Miras Oknum DPRD Pamekasan Diadukan ke BK

Jumat, 9 Januari 2026 - 12:29 WIB

Usai Dilantik, KONI Pamekasan Fokus Perbaikan Sarpras Cabor

Jumat, 9 Januari 2026 - 11:35 WIB

PT. Pegadaian Syariah Madura Tingkatkan Sinergitas dan Kolaborasi Bersama Disdikbud Pamekasan 

Jumat, 9 Januari 2026 - 10:35 WIB

Konsisten Jalankan Program Jumat Berkah, RSIA Puri Bunda Madura Bagikan Nasi Kotak kepada Abang Becak

Jumat, 9 Januari 2026 - 03:37 WIB

Target PAD 2026 Rp360 Miliar, DPRD Pamekasan Dorong OPD Kerja Maksimal

Berita Terbaru

Opini

Metamorfosa Kata

Sabtu, 10 Jan 2026 - 01:20 WIB