Merasa Politik Pamekasan ‘Tidak Baik-Baik Saja’, Mohammad Saedy Romli Putuskan Berjuang di Parlemen

- Jurnalis

Minggu, 7 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua DPD Partai Gelora sekaligus Anggota DPRD Pamekasan Mohammad Saedy Romli. (DOK. KLIKMADURA)

Ketua DPD Partai Gelora sekaligus Anggota DPRD Pamekasan Mohammad Saedy Romli. (DOK. KLIKMADURA)

PAMEKASAN || KLIKMADURA – Keresahan melihat kondisi politik di Kabupaten Pamekasan yang dianggapnya “tidak baik-baik saja” menjadi alasan utama Mohammad Saedy Romli terjun ke dunia politik praktis.

Latar belakangnya sebagai mantan aktivis mahasiswa, jurnalis, sekaligus dosen membuatnya merasa terpanggil untuk membawa perubahan yang lebih baik dari dalam sistem.

Legislator dari Partai Gelora ini melihat adanya apatisme di kalangan anak muda terhadap politik. Padahal, semua aspek kehidupan masyarakat, mulai dari pendidikan, kesehatan, hingga harga kebutuhan pokok, sangat dipengaruhi oleh kebijakan yang lahir dari rahim politik.

Baca juga :  Industri Rokok di Pamekasan Menggeliat, 178 Perusahaan Kantongi Izin

“Saya gelisah melihat politik di Pamekasan dan sikap sebagian anak muda yang mulai tidak peduli. Saya ingin masuk ke dalam sistem untuk membuktikan bahwa anak muda juga bisa berkontribusi dan politik adalah jalan terhormat untuk pengabdian,” ujar Mohammad Saedy Romli.

Pria yang kini menjabat Ketua DPD Partai Gelora Pamekasan ini ingin mematahkan stigma bahwa politik itu kotor dan hanya milik kalangan tertentu.

Pria yang akrab disapa Edi itu berkomitmen untuk menjadikan politik sebagai sarana pendidikan dan advokasi untuk kepentingan masyarakat luas, bukan segelintir elite.

Baca juga :  Ketua DPRD Pamekasan Kunjungi Puluhan Siswa Keracunan MBG, Janji Panggil Pemilik Dapur dan Ahli Gizi

“Perjuangan ini bukan untuk saya pribadi. Ini adalah ikhtiar untuk memastikan kebijakan publik benar-benar berpihak pada rakyat,” katanya.

“Jika orang-orang baik menghindar dari politik, maka jangan salahkan jika ruang itu diisi oleh mereka yang hanya mementingkan diri sendiri dan kelompoknya,” tambahnya.

Dia mengajak para pemuda di Pamekasan untuk ikut andil mengawal kebijakan pemerintah. Yakni, dengan bergabung dengan Partai Gelora yang kini sedang dia pimpin.

“Ayo berjuang bersama-sama, demi Pamekasan yang lebih baik. Partai Gelora sangat terbuka bagi para pemuda yang siapa pun yang punya semangat juang tinggi,” tandas alumnus Ponpes Mambaul Ulum Bata-Bata itu. (nda)

Baca juga :  Tak Lagi Pakai DTKS, Daftar Penerima Bantuan PKH Tahap II Berpotensi Berubah

Berita Terkait

BK DPRD Pamekasan Dalami Dugaan Tindak Asusila dan Pesta Miras 
Dugaan Asusila dan Pesta Miras Oknum DPRD Pamekasan Diadukan ke BK
Usai Dilantik, KONI Pamekasan Fokus Perbaikan Sarpras Cabor
PT. Pegadaian Syariah Madura Tingkatkan Sinergitas dan Kolaborasi Bersama Disdikbud Pamekasan 
Konsisten Jalankan Program Jumat Berkah, RSIA Puri Bunda Madura Bagikan Nasi Kotak kepada Abang Becak
Target PAD 2026 Rp360 Miliar, DPRD Pamekasan Dorong OPD Kerja Maksimal
Pengurus KONI Pamekasan Periode 2025-2029 Resmi Dilantik, Fokus Perkuat Sistem Pembinaan dan Kolaborasi
Aspirasi Warga Diakomodasi, Dirjen Hubla Setujui Redesign Replacement Pelabuhan Sapudi

Berita Terkait

Minggu, 11 Januari 2026 - 06:32 WIB

BK DPRD Pamekasan Dalami Dugaan Tindak Asusila dan Pesta Miras 

Sabtu, 10 Januari 2026 - 04:36 WIB

Dugaan Asusila dan Pesta Miras Oknum DPRD Pamekasan Diadukan ke BK

Jumat, 9 Januari 2026 - 12:29 WIB

Usai Dilantik, KONI Pamekasan Fokus Perbaikan Sarpras Cabor

Jumat, 9 Januari 2026 - 10:35 WIB

Konsisten Jalankan Program Jumat Berkah, RSIA Puri Bunda Madura Bagikan Nasi Kotak kepada Abang Becak

Jumat, 9 Januari 2026 - 03:37 WIB

Target PAD 2026 Rp360 Miliar, DPRD Pamekasan Dorong OPD Kerja Maksimal

Berita Terbaru

Opini

Metamorfosa Kata

Sabtu, 10 Jan 2026 - 01:20 WIB