Usai Dilantik, KONI Pamekasan Fokus Perbaikan Sarpras Cabor

- Jurnalis

Jumat, 9 Januari 2026

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pengurus KONI Pamekasan periode 2025-2029 saat dilantik di Mandhapa Agung Ronggosukowati. (LAILIYATUN NURIYAH/KLIK MADURA)

Pengurus KONI Pamekasan periode 2025-2029 saat dilantik di Mandhapa Agung Ronggosukowati. (LAILIYATUN NURIYAH/KLIK MADURA)

PAMEKASAN || KLIKMADURA – Ketersediaan sarana dan prasarana (sarpras) olahraga dinilai menjadi faktor penting dalam menunjang prestasi atlet.

Karena itu, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Pamekasan pada tahun ini memfokuskan perhatian pada perbaikan sarpras latihan di sejumlah cabang olahraga (cabor).

Ketua KONI Pamekasan, Faruk Ali, mengatakan, menurunnya peringkat Pamekasan pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur tidak lepas dari berbagai faktor. Salah satunya berkaitan dengan keterbatasan sarpras olahraga yang dimiliki.

“Untuk meningkatkan prestasi tidak bisa dilakukan secara biasa-biasa saja, tetapi harus maksimal. Sarpras menjadi salah satu faktor penentu,” ujarnya.

Baca juga :  Resmi Diluncurkan, Klik Madura Siap Bergandengan Tangan Dorong Madura Berkemajuan

Mantan anggota DPRD Pamekasan itu mengakui, hingga saat ini belum ada anggaran khusus untuk perbaikan sarpras olahraga.

Namun, pihaknya masih melakukan pembahasan dengan sejumlah pihak, termasuk bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan.

Faruk menargetkan, perbaikan sarpras latihan untuk beberapa cabor dapat direalisasikan pada tahun ini. Meski demikian, tidak seluruh cabor bisa langsung terakomodasi karena keterbatasan anggaran.

“Dilakukan secara bertahap karena menyangkut anggaran. Semua cabor tetap menjadi prioritas, tetapi menyesuaikan dengan situasi dan kondisi,” katanya.

Sebagai bagian dari upaya tersebut, KONI Pamekasan juga merencanakan pemanfaatan gedung Islamic Center sebagai lokasi latihan salah satu cabor di Kota Gerbang Salam.

Baca juga :  Tegas! Begini Instruksi Kapolres Pamekasan Jelang Coblosan Pilkada Serentak 2024

“Intinya, kami membutuhkan dukungan semua pihak. Keberhasilan olahraga tidak hanya ditentukan oleh latihan fisik semata, tetapi juga dukungan sarpras dan sinergi bersama,” pungkasnya. (enk/nda)

Berita Terkait

Dugaan Asusila dan Pesta Miras Oknum DPRD Pamekasan Diadukan ke BK
PT. Pegadaian Syariah Madura Tingkatkan Sinergitas dan Kolaborasi Bersama Disdikbud Pamekasan 
Konsisten Jalankan Program Jumat Berkah, RSIA Puri Bunda Madura Bagikan Nasi Kotak kepada Abang Becak
Target PAD 2026 Rp360 Miliar, DPRD Pamekasan Dorong OPD Kerja Maksimal
Pengurus KONI Pamekasan Periode 2025-2029 Resmi Dilantik, Fokus Perkuat Sistem Pembinaan dan Kolaborasi
Aspirasi Warga Diakomodasi, Dirjen Hubla Setujui Redesign Replacement Pelabuhan Sapudi
Buku Merajut Mimpi Madura Provinsi Kini Bisa Dibaca di Perpusda M. Tabrani Pamekasan
86 Ribu Warga Pamekasan Tak Tercover BPJS Kesehatan, DPRD Minta Daftar Mandiri

Berita Terkait

Sabtu, 10 Januari 2026 - 04:36 WIB

Dugaan Asusila dan Pesta Miras Oknum DPRD Pamekasan Diadukan ke BK

Jumat, 9 Januari 2026 - 12:29 WIB

Usai Dilantik, KONI Pamekasan Fokus Perbaikan Sarpras Cabor

Jumat, 9 Januari 2026 - 11:35 WIB

PT. Pegadaian Syariah Madura Tingkatkan Sinergitas dan Kolaborasi Bersama Disdikbud Pamekasan 

Jumat, 9 Januari 2026 - 10:35 WIB

Konsisten Jalankan Program Jumat Berkah, RSIA Puri Bunda Madura Bagikan Nasi Kotak kepada Abang Becak

Jumat, 9 Januari 2026 - 03:37 WIB

Target PAD 2026 Rp360 Miliar, DPRD Pamekasan Dorong OPD Kerja Maksimal

Berita Terbaru

Opini

Metamorfosa Kata

Sabtu, 10 Jan 2026 - 01:20 WIB