SMA-SMK Negeri di Pamekasan Sambut Antusias Klik Madura Broadcasting Goes to School

- Jurnalis

Kamis, 7 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PAMEKASAN, KLIKMADURA – PT Royal Madura Media Kita yang membawahi media online Klik Madura tidak henti-henti menggelar event bergengsi. Semua kegiatan yang digelar bertujuan meningkatkan dan mengembangkan potensi generasi muda.

Setelah sukses menggelar Madura Dangdut Academy (MDA), perusahaan media online tersebut kembali membuat gebrakan. Yakni, dengan menyelenggarakan Broadcasting Goes to School (BTS).

Kegiatan tersebut menggangendeng sejumlah kreator konten seperti Madura Holic dan Pictology. Event yang dikemas dengan pelatihan menjadi kreator konten digelar di SMA-SMK Negeri di Pamekasan.

Direktur Klik Madura Sari Purwati mengatakan, kegiatan tersebut terinspirasi dari perkembangan teknologi yang begitu pesat. Kecepatan informasi melalui media sosial juga tidak terbendung.

Baca juga :  Kaisar Kiasa Kasih Said Putra Punya Mobil Bentley Flying Spur Hybrid, Harga Tembus Rp 8 Miliar

Sangat banyak peluang ekonomi kreatif yang bisa dimanfaatkan. Namun, tidak banyak para generasi muda yang memanfaatkan peluang itu. “Sebenarnya generasi muda kita mampu menangkap peluang itu, cuma memanfaatkannya banyak yang belum mampu,” kata Sari.

Akibatnya, generasi muda yang tidak bisa memanfaatkan media sosial sebagai peluang bisnis, mereka cenderung konsumtif. Olehkarena itu, Klik Madura menggelar kegiatan BTS semata untuk membantu para generasi muda bisa memanfaatkan peluang yang ada.

“Melalui kegiatan BTS ini, nanti para siswa akan kami ajari bagaimana membuat video yang menarik, mereka juga akan diajari editing video dan foto, serta kami juga ajari public speaking,” terang Sari.

Baca juga :  Usai Mendapat Nomor Urut, Seluruh Paslon Kompak Gelorakan Pilkada Happy Tanpa Caci Maki

Kemudian, dari masing-masing sekolah akan dipilih dua peserta terbaik. Merekan akan dilatih khusus oleh mentor berpengalaman sampai betul-betul bisa memanfaatkan media sosial sebagai ladang bisnis.

Seperti gayung bersambut, kepala SMA dan SMK Negeri di Pamekasan menyambut kegiatan tersebut dengan penuh antusias. Bahkan, tidak jarang dari mereka yang meminta agar kegiatan itu secepatnya digelar.

“Menjawab permintaan para kepala sekolah, maka kegiatan BTS ini akan segera kami laksanakan. Sesuai jadwal yang sudah disepakati, per hari Senin pekan depan (11/9/2023) akan dimulai,” tutupnya. (diend)

Baca juga :  Ancam Bunuh Mantan Kades Madulang Sampang, 2 Pelaku Ditangkap 6 Lainnya Buron

Berita Terkait

UIN Madura Resmikan GOR Said Abdullah Senilai Rp3 Miliar
Jumlah Dinas Bakal Dirampingkan, Bupati Kholilurrahman Sebut Hemat Anggaran Rp3,1 Miliar
Disporapar Pamekasan Fasilitasi Layanan Senam Sehat di SDN Palengaan Laok 2
Program Permakanan Dihentikan, 421 Lansia Pamekasan Langsung Dialihkan ke Bantuan Pusat Tanpa Jeda
105.797 Warga Pamekasan Dapat Banpang, Beras dan Minyak Goreng Mulai Dibagikan
Disdikbud Pamekasan Ajak Seluruh Stakehoders Sukseskan Gebyar Pendidikan Klik Madura
Pemkab Pamekasan Ajukan 500 Nelayan Dilindungi Jamsostek
82 Warga Pemekasan Terjangkit HIV/AIDS, Penularan Diduga Akibat Hubungan Sesama Jenis

Berita Terkait

Sabtu, 22 November 2025 - 12:22 WIB

UIN Madura Resmikan GOR Said Abdullah Senilai Rp3 Miliar

Sabtu, 22 November 2025 - 08:34 WIB

Jumlah Dinas Bakal Dirampingkan, Bupati Kholilurrahman Sebut Hemat Anggaran Rp3,1 Miliar

Sabtu, 22 November 2025 - 08:29 WIB

Disporapar Pamekasan Fasilitasi Layanan Senam Sehat di SDN Palengaan Laok 2

Jumat, 21 November 2025 - 07:07 WIB

Program Permakanan Dihentikan, 421 Lansia Pamekasan Langsung Dialihkan ke Bantuan Pusat Tanpa Jeda

Jumat, 21 November 2025 - 06:31 WIB

105.797 Warga Pamekasan Dapat Banpang, Beras dan Minyak Goreng Mulai Dibagikan

Berita Terbaru

Ketua Badan Anggaran DPR RI asal Dapil XI Madura, MH Said Abdullah saat meresmikan GOR Said Abdullah di UIN Madura. (MOHAMMAD IQBALUL KHAVEI MZ / KLIKMADURA)

Pamekasan

UIN Madura Resmikan GOR Said Abdullah Senilai Rp3 Miliar

Sabtu, 22 Nov 2025 - 12:22 WIB