Siapkan Lulusan Terbaik dan Berkualitas, BNSP Gelar Full Asessment LSP IAIN Madura   

- Jurnalis

Jumat, 23 Februari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PAMEKASAN || KLIKMADURA – Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) menggelar full asessment terhadap Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Madura, Sabtu (23/02/2024).

Kegiatan tersebut dilaksanakan di gedung Aula Fakultas Syariah. Tujuan kegiatan itu yakni, dalam rangka menyiapkan lulusan dan berkualitas.

Rektor IAIN Madura Dr. Syaiful Hadi menyampaikan, perguruan tinggi dituntut memiliki kapasitas dalam melakukan ling and match “pendidikan dan dunia kerja”.

Dengan demikian, lulusan IAIN Madura mampu berdaya saing dengan lulusan kampus besar lainnya yang sertifikat kompetensinya diakui secara nasional dan internasional.

Baca juga :  TECHNOfest 2025 Resmi Dibuka, BEM Fakultas Teknik UIM Dorong Mahasiswa Jadi Pencipta Teknologi

“Ada banyak sertifikasi profesi yang nanti dihasilkan masing-masing prodi dan fakultas. Tujuannya, untuk mengantarkan mahasiswa agar memiliki skill atau kemampuan termasuk pengalaman yang dibutuhkan oleh masyarakat, khususnya di dunia usaha,” katanya.

Mantan Ketua Kode Etik IAIN Madura itu memaparkan, ada dimensi filantropis yang harus dilakukan untuk mengantarkan calon mahasiswa dan mahasiswa serta calon lulusan.

Tujuannya, agar memiliki kompetensi keilmuan di bidang masing-masing sebagai bekal setelah nantinya lulus dari perguruan tinggi.

“Maknanya adalah, bisa apa mahasiswa setelah lulus? mahasiswa setelah lulus dipandang perlu harus memiliki skill, tidak cukup knowledge tapi skill di bidang ke-syariahan, skill di bidang pengembangan dan lainnya. Skill itulah yang menghantar perubahan,” terangnya.

Baca juga :  Selangkah Lagi, Mimpi IAIN Madura Menjadi UIN Madura segera Terwujud

Sementara, Komisioner Badan Nasional Sertifikasi Profesi, M. Nur Hayid menyampaikan, full asessment merupakan langkah lanjutan dari apresiasi yang diajukan oleh lembaga sertifikasi profesi (LSP) IAIN Madura.

Pengajuan itu dalam rangka mendapatkan lisensi dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) untuk mendirikan lembaga sertifikasi profesi di kampus IAIN Madura.

“Dengan adanya full asessment ini, tandanya LSP IAIN Madura akan segera berdiri, hanya saja tinggal memperbaiki temuan agar segera ditindaklanjuti untuk dibenarkan dan disempurnakan kekurangannya,” katanya.

M. Nur Hayid menyebut, dengan adanya LSP IAIN Madura maka otomatis mahasiswa akan mendapatkan sertifikat kompetensi selain mendapatkan ijazah jika mereka dinyatakan lulus dari kampus.

Baca juga :  IH, Dosen IAIN Madura yang Dilaporkan Mahasiswinya atas Dugaan Pelecehan Akhirnya Buka Suara

“Dengan mendapatkan ijazah dan sertifikat kompetensi InsyaAllah para mahasiswa di IAIN Madura akan bisa bersaing dalam mendapatkan pekerjaan yang layak dan gaji yang memuaskan,” katanya.

“Itu lah pentingnya adanya LSP untuk menjamin mutu dan kuliatas mahasiswa saat belajar di IAIN Madura,” tandasnya. (ibl/diend)

Berita Terkait

Anggaran DBHCHT Menyusut, Dinas PUPR Pamekasan Hanya Bangun Dua Paket Jalan
BK DPRD Pamekasan Dalami Dugaan Tindak Asusila dan Pesta Miras 
Dugaan Asusila dan Pesta Miras Oknum DPRD Pamekasan Diadukan ke BK
Usai Dilantik, KONI Pamekasan Fokus Perbaikan Sarpras Cabor
PT. Pegadaian Syariah Madura Tingkatkan Sinergitas dan Kolaborasi Bersama Disdikbud Pamekasan 
Konsisten Jalankan Program Jumat Berkah, RSIA Puri Bunda Madura Bagikan Nasi Kotak kepada Abang Becak
Target PAD 2026 Rp360 Miliar, DPRD Pamekasan Dorong OPD Kerja Maksimal
Pengurus KONI Pamekasan Periode 2025-2029 Resmi Dilantik, Fokus Perkuat Sistem Pembinaan dan Kolaborasi

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 03:38 WIB

Anggaran DBHCHT Menyusut, Dinas PUPR Pamekasan Hanya Bangun Dua Paket Jalan

Minggu, 11 Januari 2026 - 06:32 WIB

BK DPRD Pamekasan Dalami Dugaan Tindak Asusila dan Pesta Miras 

Sabtu, 10 Januari 2026 - 04:36 WIB

Dugaan Asusila dan Pesta Miras Oknum DPRD Pamekasan Diadukan ke BK

Jumat, 9 Januari 2026 - 12:29 WIB

Usai Dilantik, KONI Pamekasan Fokus Perbaikan Sarpras Cabor

Jumat, 9 Januari 2026 - 11:35 WIB

PT. Pegadaian Syariah Madura Tingkatkan Sinergitas dan Kolaborasi Bersama Disdikbud Pamekasan 

Berita Terbaru

Catatan Pena

Saat Si Moncong Putih Berkata Tidak!

Senin, 12 Jan 2026 - 03:24 WIB