Lepas 1.049 CJH Asal Pamekasan, Bupati KH. Kholilurrahman Doakan Jadi Haji Mabrur

- Jurnalis

Sabtu, 3 Mei 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Pamekasan KH. Kholilurrahman bersama anggota forkopimda saat pelepasan CJH secara simbolis di Masjid Agung As-Syuhada Pamekasan. (MOH. IQBALUL KHAVEI MZ / KLIKMADURA)

Bupati Pamekasan KH. Kholilurrahman bersama anggota forkopimda saat pelepasan CJH secara simbolis di Masjid Agung As-Syuhada Pamekasan. (MOH. IQBALUL KHAVEI MZ / KLIKMADURA)

PAMEKASAN || KLIKMADURA – Sebanyak 1.049 Calon Jemaah Haji (CJH) tahun 2025 asal Kabupaten Pamekasan resmi dilepas oleh Bupati KH. Kholilurrahman di Masjid Agung Asy-Syuhada, Sabtu (3/5/2025).

Pelepasan CJH secara simbolis itu dihadiri Kapolres Pamekasan, AKBP Hendra Eko Triyulianto, Dandim 0826 Pamekasan, Letkol Inf. Prasetiawan, Kepala Kemenag Pamekasan, Mawardi, dan beberapa tokoh lainnya.

Dalam sambutannya, Bupati KH. Kholilurrahman menyampaikan rasa syukur atas tingginya antusiasme masyarakat untuk menunaikan ibadah haji.

Ia juga berpesan agar para jemaah mengurangi penggunaan handphone saat menjalankan ibadah di tanah suci.

Baca juga :  Kasatreskrim Polres Pamekasan: Penyelidikan Kasus Dugaan Korupsi Gebyar Batik On The Track!

“Jemaah haji tahun ini dari Pamekasan lebih dari seribu. Hal ini membuktikan bahwa keinginan masyarakat untuk berhaji sangat tinggi. Kurangi selfie selama berhaji. Bawa buku manasik, tasbih digital atau tradisional, dan utamakan keikhlasan,”kata KH. Kholilurrahman.

Mantan anggota DPR RI itu mendoakan agar semua CJH asal Pamekasan menjadi haji mabrur dan meminta agar Kabupaten Pamekasan didoakan menjadi kabupaten yang lebih baik.

Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Pamekasan, Mawardi menyampaikan, bahwa tahun 2025 pemberangkatan jemaah dibagi menjadi lima kloter.

Yakni, kloter 27, 28, 29, 49, dan kloter 95. namun setiap kloter jumlah jemaah dan pemberangkatan tidak sama.

Baca juga :  Perjalanan Pulang, Bus Pengangkut Calon Jamaah Haji Pamekasan Kecelakaan

“Kloter 27 dan 28 masing-masing berisi 380 orang, sementara kloter 29 masih terisi sekitar 100 orang,” terangnya.

Kemudian, untuk kloter pertama dijadwalkan berangkat pada Jumat dini hari, 9 Mei 2025. Kloter 49 diberangkatkan hari Rabu tanggal 15 Mei 2025. Ketiga, kloter 95 berangkat pada Kamis tanggal 29 Mei 2025.

Mawardi juga menyampaikan, jemaah haji tertua tahun 2025 bernama Marhamah, warga Desa Palengaan Laok yang berusia 104 tahun.

“Jemaah termuda Achmad Roziqi warga Desa Kartagennah Laok dengan usia 18 tahun,” tandasnya. (ibl/diend)

Baca juga :  KBIHU Nurul Hikmah Pamekasan Berangkatkan 56 Calon Jemaah Haji ke Tanah Suci

Berita Terkait

Guru MTsN 2 Pamekasan Diduga Lecehkan Siswa, DP: Jika Terbukti Harus Sanksi Berat!
Nakhodai Partai Hanura Pamekasan, Ach. Suhairi Siap Kawal Arah Politik Daerah
Bupati Kholilurrahman Rencanakan Relokasi Belasan Rumah Warga Desa Sana Daja Korban Bencana
Sambangi Pemkab Pamekasan, SKK Migas Bicarakan Eksploitasi Blok Migas Paus Biru
Dokter Spesialis Penyakit Dalam RSUD Smart Sebut Perempuan Lebih Rentan Mengidap Penyakit Asam Lambung
Setahun, Biaya Listrik Pasar Kolpajung Pamekasan Tembus Rp 300 Juta
GKFT 2026 Jadi Momentum Pembinaan Futsal Usia Dini, Afkab Pamekasan Dorong Jadi Agenda Tahunan
PLN ULP Pamekasan Klarifikasi Video Viral, Tegaskan Pelayanan Sesuai Prosedur

Berita Terkait

Selasa, 27 Januari 2026 - 05:26 WIB

Guru MTsN 2 Pamekasan Diduga Lecehkan Siswa, DP: Jika Terbukti Harus Sanksi Berat!

Senin, 26 Januari 2026 - 15:17 WIB

Nakhodai Partai Hanura Pamekasan, Ach. Suhairi Siap Kawal Arah Politik Daerah

Senin, 26 Januari 2026 - 12:50 WIB

Bupati Kholilurrahman Rencanakan Relokasi Belasan Rumah Warga Desa Sana Daja Korban Bencana

Senin, 26 Januari 2026 - 07:50 WIB

Dokter Spesialis Penyakit Dalam RSUD Smart Sebut Perempuan Lebih Rentan Mengidap Penyakit Asam Lambung

Senin, 26 Januari 2026 - 06:17 WIB

Setahun, Biaya Listrik Pasar Kolpajung Pamekasan Tembus Rp 300 Juta

Berita Terbaru