Berbagi Kebahagiaan di Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah, RSIA Puri Bunda Madura Santuni 37 Anak Yatim dan Duafa  

Avatar

- Jurnalis

Rabu, 19 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PAMEKASAN || KLIKMADURA – Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) Puri Bunda Madura berbagi kebahagiaan pada momentum Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah.

Manajemen rumah sakit yang berada di Jalan Kabupaten, Pamekasan itu menyantuni 37 anak yatim dan kaum duafa, Rabu (19/6/2024).

Kegiatan tersebut digelar di Pondok Pesantren Miftahul Ulum Sumber Baru, Desa Rangperang Laok, Kecamatan Proppo, Kabupaten Pamekasan.

HRD RSIA Puri Bunda Madura, Kepala Marketing RSIA Puri Bunda Madura, Ketua Pengurus PP Miftahul Ulum hadir dalam kegiatan tersebut.

Perwakilan manajemen RSIA Puri Bunda Madura, Rosadah Nuriatus menyampaikan, pada momentum Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah, RSIA Puri Bunda Madura berbagi kebahagiaan dengan anak yatim dan duafa.

Baca juga :  Gadis Berusia 12 Tahun Digagahi 6 Pria, Polres Sampang Berhasil Ringkus Pelaku

“Melalui kegiatan santunan ini, kami ingin berbagi kepada sesama, tidak hanya berbagi parsel tapi kami juga berbagi kebahagiaan dan kecerian dengan cara bercerita dongeng tentang Idul Adha,” katanya.

Dongen tersebut dimulai dengan kisah Nabi Ismail yang di sembelih oleh ayahnya sendiri yaitu Nabi Ibrahim atas perintah Allah SWT.

Nuriatus menuturkan, makna Idul Adha tidak hanya menyembelih hewan qurban. Namun, juga harus menyembelih sifat kebinatangan yang dimiliki manusia.

“Kami memberikan pemahaman kepada anak-anak bahwa selain menyembelih hewan qurban, juga harus menyembelih sifat kebinatangan yang ada pada diri kita sendiri seperti sifat egois, sombong, tamak, rakus dan membenci kepada sesama,” katanya.

Baca juga :  Habiskan Anggaran Miliaran Rupiah, Cath Lab RSUD Smart Pamekasan Belum Difungsikan

Ketua Pengurus PP Miftahul Ulum, Zainur Rofiq menuturkan, pihaknya menyambut baik kedatangan RSIA Puri Bunda Madura dengan agenda menyantuni 37 anak yatim dan duafa.

“Kami menyambut baik kedatangan dari rekan-rekan RSIA Puri Bunda Madura dengan niatan untuk berbagi kepada anak yatim dan duafa di lembaga pendidikan ini,” katanya.

Zainur berharap, santunan kepada anak yatim dan duafa terus berlanjut dan berkesinambungan.

“Semoga RSIA Puri Bunda Madura bisa menjadi rumah sakit ibu dan anak yang bermanfaat bagi kita semua, khususnya bagi orang hamil, berharap RSIA semakin maju dan semakin jaya,” tukasnya. (ibl/diend)

Baca juga :  RSIA Puri Bunda Madura Bersama PMI Gelar Donor Darah untuk Kemanusiaan

Berita Terkait

Nakhodai Partai Hanura Pamekasan, Ach. Suhairi Siap Kawal Arah Politik Daerah
Bupati Kholilurrahman Rencanakan Relokasi Belasan Rumah Warga Desa Sana Daja Korban Bencana
Sambangi Pemkab Pamekasan, SKK Migas Bicarakan Eksploitasi Blok Migas Paus Biru
Dokter Spesialis Penyakit Dalam RSUD Smart Sebut Perempuan Lebih Rentan Mengidap Penyakit Asam Lambung
Setahun, Biaya Listrik Pasar Kolpajung Pamekasan Tembus Rp 300 Juta
GKFT 2026 Jadi Momentum Pembinaan Futsal Usia Dini, Afkab Pamekasan Dorong Jadi Agenda Tahunan
PLN ULP Pamekasan Klarifikasi Video Viral, Tegaskan Pelayanan Sesuai Prosedur
Azana Hotel Geser Fokus ke Experience dan Premium Stay, Bidik Segmen Villa, Resort, hingga Luxury

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 15:17 WIB

Nakhodai Partai Hanura Pamekasan, Ach. Suhairi Siap Kawal Arah Politik Daerah

Senin, 26 Januari 2026 - 12:50 WIB

Bupati Kholilurrahman Rencanakan Relokasi Belasan Rumah Warga Desa Sana Daja Korban Bencana

Senin, 26 Januari 2026 - 12:45 WIB

Sambangi Pemkab Pamekasan, SKK Migas Bicarakan Eksploitasi Blok Migas Paus Biru

Senin, 26 Januari 2026 - 07:50 WIB

Dokter Spesialis Penyakit Dalam RSUD Smart Sebut Perempuan Lebih Rentan Mengidap Penyakit Asam Lambung

Minggu, 25 Januari 2026 - 11:54 WIB

GKFT 2026 Jadi Momentum Pembinaan Futsal Usia Dini, Afkab Pamekasan Dorong Jadi Agenda Tahunan

Berita Terbaru