135 Ton Pupuk Gratis Mulai Didistribusikan, DKPP Pamekasan Ingatkan Tak Diperjualbelikan

- Jurnalis

Senin, 4 Agustus 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Warga mengangkut pupuk yang akan didistribusikan kepada poktan di Pamekasan. (MOH. IQBALUL KHAVEI MZ / KLIKMADURA)

Warga mengangkut pupuk yang akan didistribusikan kepada poktan di Pamekasan. (MOH. IQBALUL KHAVEI MZ / KLIKMADURA)

PAMEKASAN || KLIKMADURA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) mengalokasikan bantuan pupuk non subsidi kepada para petani tembakau.

Bantuan pupuk gratis tersebut bersumber dari Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) tahun anggaran 2025.

Kepala Bidang Produksi Pertanian DKPP Pamekasan, Andi Ali Syahbana menyampaikan, saat ini pemkab tengah mendistribusikan bantuan pupuk non subsidi jenis NPK Petro Ningrat kepada para petani tembakau.

“Pendistribusian dilakukan secara bertahap, ada lima sesi, hari ini dimulai dari daerah pantura. Jenis pupuk NPK Petro Ningrat adalah jenis pupuk yang memiliki kandungan yang besar dan banyak untuk digunakan terhadap tanaman tembakau,” katanya, Senin (4/8/2025).

Baca juga :  Seluruh Juara Lomba Kolase Perca Batik Klik Madura Dapat Tabungan BRI Junio

Andi mengatakan, sebanyak 135 ton akan didistribusikan kepada 200 kelompok tani (poktan) yang tersebar di seluruh kecamatan. Setiap poktan mendapatkan 600 hingga 700 kilo.

“Diharapkan, bantuan pupuk ini bisa bermanfaat untuk meningkatkan kualitas tanaman tembakau di Kabupaten Pamekasan,” ujarnya.

Andi mengatakan, DKPP akan bertindak tegas apabila kedapatan Poktan memperjualbelikan pupuk bantuan gratis jenis NPK Petro Ningrat itu.

“Jangan sampai disalahgunakan, apalagi diperjualbelikan, jika ketahuan kami akan tindak tegas, jika perlu akan dicabut ijinnya dan akan diganti,” tandasnya. (ibl/nda)

Berita Terkait

BK DPRD Pamekasan Dalami Dugaan Tindak Asusila dan Pesta Miras 
Dugaan Asusila dan Pesta Miras Oknum DPRD Pamekasan Diadukan ke BK
Usai Dilantik, KONI Pamekasan Fokus Perbaikan Sarpras Cabor
PT. Pegadaian Syariah Madura Tingkatkan Sinergitas dan Kolaborasi Bersama Disdikbud Pamekasan 
Konsisten Jalankan Program Jumat Berkah, RSIA Puri Bunda Madura Bagikan Nasi Kotak kepada Abang Becak
Target PAD 2026 Rp360 Miliar, DPRD Pamekasan Dorong OPD Kerja Maksimal
Pengurus KONI Pamekasan Periode 2025-2029 Resmi Dilantik, Fokus Perkuat Sistem Pembinaan dan Kolaborasi
Aspirasi Warga Diakomodasi, Dirjen Hubla Setujui Redesign Replacement Pelabuhan Sapudi

Berita Terkait

Minggu, 11 Januari 2026 - 06:32 WIB

BK DPRD Pamekasan Dalami Dugaan Tindak Asusila dan Pesta Miras 

Sabtu, 10 Januari 2026 - 04:36 WIB

Dugaan Asusila dan Pesta Miras Oknum DPRD Pamekasan Diadukan ke BK

Jumat, 9 Januari 2026 - 12:29 WIB

Usai Dilantik, KONI Pamekasan Fokus Perbaikan Sarpras Cabor

Jumat, 9 Januari 2026 - 10:35 WIB

Konsisten Jalankan Program Jumat Berkah, RSIA Puri Bunda Madura Bagikan Nasi Kotak kepada Abang Becak

Jumat, 9 Januari 2026 - 03:37 WIB

Target PAD 2026 Rp360 Miliar, DPRD Pamekasan Dorong OPD Kerja Maksimal

Berita Terbaru

Opini

Metamorfosa Kata

Sabtu, 10 Jan 2026 - 01:20 WIB