Mahasiswa UTM Latih Ibu-Ibu Pesisir Pamekasan Jadi Pengusaha Ikan Asap Mandiri

- Jurnalis

Minggu, 14 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sejumlah ibu-ibu di Pamekasan mengikuti pelatihan ikan asap yang digelar KKN-T Universitas Trunojoyo Madura (UTM).

Sejumlah ibu-ibu di Pamekasan mengikuti pelatihan ikan asap yang digelar KKN-T Universitas Trunojoyo Madura (UTM).

BANGKALAN || KLIKMADURA – Terobosan baru kembali dilakukan mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura (UTM). Melalui program Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T).

Mereka turun langsung ke masyarakat pesisir untuk melatih ibu-ibu POKLAHSAR mengolah ikan menjadi produk bernilai jual tinggi. Kegiatan tersebut digelar di rumah Karyani, Ketua POKLAHSAR di Desa Tanjung, Kecamatan Pademawu, Pamekasan, Sabtu (13/9/2025).

Sebanyak 25 peserta antusias mengikuti pelatihan yang dipandu langsung oleh tim KKN Tematik BIMA UTM di bawah arahan Dr. Hafiludin, S.Pi., M.Si, dosen Prodi Manajemen Sumberdaya Perairan.

Baca juga :  Rayakan Dies Natalis ke-62, SMAN 1 Bangkalan Gelar Sejumlah Kegiatan Meriah

“Program ini bukan sekadar pengabdian, tapi bekal nyata untuk kemandirian ekonomi masyarakat pesisir,” tegas salah satu koordinator kegiatan.

Dalam sesi pelatihan, ibu-ibu diajarkan mulai dari teknik dasar pengolahan, cara menjaga mutu dan higienitas produk, hingga tips agar ikan asap lebih awet dan tetap bercita rasa khas.

Menurut tim KKN, produk ikan asap dipilih karena memiliki kandungan gizi tinggi, rasa unik, sekaligus potensi pasar yang menjanjikan.

Tak hanya berhenti di pelatihan, mahasiswa UTM juga menyerahkan aset produksi berupa tungku asap ikan kepada POKLAHSAR.

Baca juga :  Terpilih secara Aklamasi, Mat Saleh Si Anak Pulau Nakhodai IKA FAPERTA UTM Periode 2024-2028

Aset ini diharapkan mampu memperkuat kualitas produksi dan membuat usaha masyarakat semakin berdaya saing.

Para peserta mengaku sangat terbantu dengan adanya pelatihan dan dukungan tersebut. “Ini membuka peluang usaha baru untuk meningkatkan ekonomi keluarga kami,” ujar salah satu anggota POKLAHSAR.

Dengan kolaborasi mahasiswa UTM dan masyarakat, diharapkan lahir kelompok usaha ikan asap yang profesional, inovatif, dan berkelanjutan.

Program ini juga menjadi wujud nyata peran perguruan tinggi dalam mendorong kemandirian pangan sekaligus pemberdayaan pesisir. (nda)

Berita Terkait

Sandur Madura, Warisan Agraris yang Menari di Tengah Zaman
Warga Resah Dugaan Pertalite Oplosan di Bangkalan, HMI Desak Pertamina dan Aparat Lakukan Investigasi Lanjutan
PHE West Madura Offshore, Energi dan Mimpi Nyata Masyarakat Madura
HIMMAN UTM Gaungkan Cinta Lingkungan Lewat Society Festival 2025, Bupati Beri Aspirasi
Jejak PHE WMO di Tanah Garam: Menjaga Energi, Menumbuhkan Kehidupan
Warga Desa Baipajung Bangkalan Antusias Sambut Diskon 50 Persen Tambah Daya Listrik
UTM Angkat Jamu Madura ke Dunia Internasional Lewat Short Course
Alasan Keamanan dan Keselamatan, UTM Terapkan Kuliah Secara Hybrid

Berita Terkait

Kamis, 4 Desember 2025 - 23:57 WIB

Sandur Madura, Warisan Agraris yang Menari di Tengah Zaman

Senin, 3 November 2025 - 05:36 WIB

Warga Resah Dugaan Pertalite Oplosan di Bangkalan, HMI Desak Pertamina dan Aparat Lakukan Investigasi Lanjutan

Kamis, 23 Oktober 2025 - 19:15 WIB

PHE West Madura Offshore, Energi dan Mimpi Nyata Masyarakat Madura

Selasa, 21 Oktober 2025 - 03:36 WIB

HIMMAN UTM Gaungkan Cinta Lingkungan Lewat Society Festival 2025, Bupati Beri Aspirasi

Selasa, 7 Oktober 2025 - 23:20 WIB

Jejak PHE WMO di Tanah Garam: Menjaga Energi, Menumbuhkan Kehidupan

Berita Terbaru

Catatan Pena

Filosofi Patah Hati

Sabtu, 3 Jan 2026 - 04:22 WIB

Opini

Valen, Media, dan Atribusi

Jumat, 2 Jan 2026 - 01:22 WIB

Opini

Madura dan Nyala Api yang Tak Pernah Padam

Rabu, 31 Des 2025 - 15:16 WIB