Selama Ramadan, Disdik Pamekasan Gelar Kajian Kitab Kuning Metode Al-Fatih

- Jurnalis

Senin, 3 April 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PAMEKASAN, klikmadura.id – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dispendikbud) Pamekasan menggelar pondok ramadan pada jenjang pendidikan SMP. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari efektif fakultatif.

Yakni, pada tanggal 17 April – 19 April. Pondok ramadan tersebut diwujudkan dengan pembelajaran keagamaan berupa kajian kitab kuning metode al-fatih dan tahfidzul quran.

Kabid Pembinaan SMP Disdikbud Pamekasan Achmad Rifai mengatakan, kegiatan yang digelar selama ramadan merupakan bagian dari inovasi pemerintah. Tujuannya, untuk meningkatkan pengetahuan peserta didik khususnya di bidang keagamaan.

Kajian kitab kuning metode al-fatih sebenarnya diterapkan sejak tahun lalu. Tapi, realisasinya belum maksimal sehingga digelar kembali tahun ini. “Dalam kajian ini membahas tentang ilmu agama untuk meningkatkan pemahaman keagamaan,” katanya.

Baca juga :  Gus Aliyadi Minta Pemprov Jatim Jaga Stabilitas Harga Selama Ramadan

Selain kajian kitab kuning, peserta didik juga mengikuti kelas khusus tahfidzul quran. Setiap kelas, secara bergantian mengikuti kegiatan yang diprogramkan Dispendikbud Pamekasan tersebut.

“Sesuai program pemerintah, inovasi yang kami lakukan untuk pengembangan profil pelajar pancasila. Diharapkan, selain unggul di bidang akademik, siswa juga berkarakter dan berbudi pekerti luhur,” tukasnya. (iqbal/diend)

Berita Terkait

Membanggakan! SDI Al-Munawwarah Pamekasan Sabet Juara Umum LOGAM 2026
Jambret Gelang hingga Tewaskan Warga Pegantenan, Residivis Ditangkap Polisi
Dalami Kasus Dugaan Pengrusakan Mangrove Desa Tanjung, Polres Pamekasan Panggil Sejumlah Nelayan
Anggaran DBHCHT Menyusut, Dinas PUPR Pamekasan Hanya Bangun Dua Paket Jalan
BK DPRD Pamekasan Dalami Dugaan Tindak Asusila dan Pesta Miras 
Dugaan Asusila dan Pesta Miras Oknum DPRD Pamekasan Diadukan ke BK
Usai Dilantik, KONI Pamekasan Fokus Perbaikan Sarpras Cabor
PT. Pegadaian Syariah Madura Tingkatkan Sinergitas dan Kolaborasi Bersama Disdikbud Pamekasan 

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 10:42 WIB

Membanggakan! SDI Al-Munawwarah Pamekasan Sabet Juara Umum LOGAM 2026

Senin, 12 Januari 2026 - 10:33 WIB

Jambret Gelang hingga Tewaskan Warga Pegantenan, Residivis Ditangkap Polisi

Senin, 12 Januari 2026 - 09:26 WIB

Dalami Kasus Dugaan Pengrusakan Mangrove Desa Tanjung, Polres Pamekasan Panggil Sejumlah Nelayan

Senin, 12 Januari 2026 - 03:38 WIB

Anggaran DBHCHT Menyusut, Dinas PUPR Pamekasan Hanya Bangun Dua Paket Jalan

Sabtu, 10 Januari 2026 - 04:36 WIB

Dugaan Asusila dan Pesta Miras Oknum DPRD Pamekasan Diadukan ke BK

Berita Terbaru

Catatan Pena

Saat Si Moncong Putih Berkata Tidak!

Senin, 12 Jan 2026 - 03:24 WIB