Pemkab Pamekasan Diganjar Dua Penghargaan Sekaligus dari Kemendikbudristek

- Jurnalis

Selasa, 28 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PAMEKASAN, KLIKMADURA – Pemkab Pamekasan melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) terus berinovasi dan komitmen meningkatkan mutu pendidikan. Komitmen tersebut berbuah prestasi tingkat nasional.

Tidak tanggung-tanggung, prestasi yang didapat Pemkab Pamekasan dua sekaligus. Yakni, pengharhaan atas dukungan tinggi terhadap pembentukan komunitas belajar di PMM.

Kemudian, penghargaan kedua diterima atas komitmen tinggi terhadap sekolah sehat. Dua penghargaan tersebut melengkapi koleksi prestasi Pemkab Pamekasan di sektor pendidikan.

Kepala Disdikbud Pamekasan Akhmad Zaini,. M.HP usai menerima penghargaan AJP Award 2023.

Kepala Disdikbud Pamekasan Akhmad Zaini,. M.HP bersyukur atas prestasi yang diperoleh itu. Prestasi tersebut merupakan buah hasil dari kepedulian Pemkab Pamekasan terhadap pendidikan. “Alhamdulillah,” katanya.

Baca juga :  Perempuan di Pamekasan Nyaris Jadi Korban Begal Payudara, Polisi Sarankan Laporan

Sebelumnya, Akhmad Zaini mendapat penghargaan dari Aliansi Jurnalis Pamekasan (AJP) dalam ajang AJP Award 2023. Mantan kepala perpustakana umum daerah Pamekasan itu dinobatkan sebagai tokoh penggerak pendidikan inspiratif.

Sejak menjabat Kepala Disdikbud Pamekasan, Akhmad Zaini terus berinovasi untuk kemajuan pendidikan. Salah satunya, dengan program satu guru satu buku.

Program tersebut sukses meningkatkan budaya literasi bagi tenaga pendidik di Pamekasan. Ratusan buku hasil karya para guru lahir melalui program tersebut. (ern/diend)

Berita Terkait

Hilang 11 Jam, Nenek 50 Tahun Ditemukan Terjatuh di Sumur Warga
Ketua DPRD Pamekasan Apresiasi Gerak Cepat Polres Ringkus Jambret yang Tewaskan Nenek 60 Tahun
Membanggakan! SDI Al-Munawwarah Pamekasan Sabet Juara Umum dan Juara Terbaik LOGAM 2026
Jambret Gelang hingga Tewaskan Warga Pegantenan, Residivis Ditangkap Polisi
Dalami Kasus Dugaan Pengrusakan Mangrove Desa Tanjung, Polres Pamekasan Panggil Sejumlah Nelayan
Anggaran DBHCHT Menyusut, Dinas PUPR Pamekasan Hanya Bangun Dua Paket Jalan
BK DPRD Pamekasan Dalami Dugaan Tindak Asusila dan Pesta Miras 
Dugaan Asusila dan Pesta Miras Oknum DPRD Pamekasan Diadukan ke BK

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 02:39 WIB

Hilang 11 Jam, Nenek 50 Tahun Ditemukan Terjatuh di Sumur Warga

Selasa, 13 Januari 2026 - 01:35 WIB

Ketua DPRD Pamekasan Apresiasi Gerak Cepat Polres Ringkus Jambret yang Tewaskan Nenek 60 Tahun

Senin, 12 Januari 2026 - 10:42 WIB

Membanggakan! SDI Al-Munawwarah Pamekasan Sabet Juara Umum dan Juara Terbaik LOGAM 2026

Senin, 12 Januari 2026 - 09:26 WIB

Dalami Kasus Dugaan Pengrusakan Mangrove Desa Tanjung, Polres Pamekasan Panggil Sejumlah Nelayan

Senin, 12 Januari 2026 - 03:38 WIB

Anggaran DBHCHT Menyusut, Dinas PUPR Pamekasan Hanya Bangun Dua Paket Jalan

Berita Terbaru